Menjadi anak kos memang memiliki tantangannya tersendiri. Apalagi bagi para pelajar yang baru mulai hidup mandiri, biasanya akan mengalami berbagai kesulitan. Entah karena perbedaan budaya, suhu udara, maupun jenis makanan yang tersedia di daerah tempat mereka merantau. Oleh karena itu, memasak resep anak kos sering kali menjadi pilihan.
Di bawah ini, ada beberapa resep mudah yang sangat cocok untuk anak kos. Tentu saja dengan harga yang terjangkau. Yuk, disimak!
Nasi Ayam Hainan, Resep Anak Kos dengan Rice Cooker
Resep anak kos pertama merupakan makanan yang populer di Malaysia dan Singapura. Makanan ini bahkan telah diklaim oleh Singapura sebagai hidangan nasional. Hidangan ini biasanya disajikan dengan cara direbus, dipanggang, atau dikukus menggunakan rice cooker atau penanak nasi. Karena hampir semua anak kos pasti memiliki rice cooker, maka resep di bawah ini akan menggunakan rice cooker sebagai alat masaknya.
Bahan-bahan:
- 2 sendok teh minyak wijen
- 6 paha ayam
- 2 gelas beras
- 2 gelas kaldu ayam (bisa dengan kaldu bubuk)
- 3 siung bawang putih
- 1 inci jahe
- 3 lembar daun pandan
Langkah-langkah:
- Pertama, lumuri paha ayam dengan dua sendok teh minyak wijen. Potongan ayam yang kecil akan mempercepat kematangannya.
- Kemudian, cuci beras dan masukkan beras ke dalam penanak nasi. Isilah penanak nasi tersebut dengan 2 gelas kaldu ayam.
- Selanjutnya, cincang tiga siung bawang putih dan masukkan ke dalam penanak nasi bersamaan dengan satu inci jahe yang telah diiris tipis.
- Setelah itu, susunlah paha ayam di atas nasi. Tambahkan pula tiga lembar daun pandan yang telah diikat simpul. Daun pandan ini akan menambah aroma yang sedap ketika nasi sudah matang.
- Terakhir, kamu tinggal menekan tombol “cook” dan tunggu hingga matang.
Cukup mudah, bukan? Hanya dengan satu alat masak, kamu dapat menikmati nasi ayam hainan yang bisa dinikmati untuk beberapa kali makan.
Baca Juga Resep Mudah Lainnya: Resep Mentai untuk Bisnis yang Mudah
Nasi Gurih Tomat dengan rasa Gurih
Sama seperti nasi ayam hainan, nasi gurih tomat juga merupakan resep anak kos yang bisa dibuat hanya dengan penanak nasi. Penasaran gimana cara buatnya? Yuk, ikuti resepnya!
Bahan-bahan:
- 2 buah tomat merah
- 3 gelas beras
- 7 buah sosis
- 1,5 sendok makan kaldu bubuk
- 1 sendok teh lada hitam bubuk
- 1 sendok teh garam
- Sayuran beku secukupnya
Langkah-langkah:
- Pertama, cuci beras hingga bersih dan didihkan air untuk menanak nasi. Air yang panas akan mempercepat proses menanak nasi.
- Kemudian, masukkan beras ke dalam rice cooker dan tuangkan air panas yang telah mendidih.
- Setelah itu, buang bagian tengah dari tomat dan masukkan ke dalam rice cooker bersamaan dengan potongan sosis dan sayuran.
- Selanjutnya, tuangkan bumbu-bumbu yang telah disiapkan (garam, lada hitam, dan kaldu bubuk)
- Tutuplah rice cooker dan masak hingga matang.
Baca Juga Resep Lainnya: Buat Kreasi Oatmeal dengan 4 inspirasi berikut!
Mie Tek-Tek
Resep anak kos satu ini biasanya dijual dengan gerobak keliling saat malam hari. Rasanya yang gurih dan nikmat sangat cocok disantap kala udara dingin, apalagi pada saat turun hujan. Berikut cara membuatnya.
Bahan-bahan:
- 1 bungkus mi telur
- 1 potong paha ayam
- 2 buah telur
- 4 butir bakso sapi
- 1 gelas air
- Sawi hijau secukupnya
- Kol secukupnya
- 1 sendok makan kecap manis
- 2 sendok makan saus sambal
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Lada putih bubuk secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 2 butir kemiri
Langkah-langkah:
- Buat bumbu halus dengan menghancurkannya, bisa menggunakan ulek atau blender.
- Setelah membuat bumbu halus, rebuslah satu bungkus mi telur. Jangan terlalu lama merebusnya supaya tekstur dari mi tidak lembek.
- Kemudian, panaskan minyak yang telah dituang ke dalam wajan.
- Setelah itu, masukkan bumbu halus dan aduk-aduk sampai harum.
- Selanjutnya, masukkan telur, potongan bakso, suwiran daging ayam, dan aduk sampai merata.
- Tuangkan satu gelas air hingga airnya surut.
- Setelah airnya surut, masukkan kol, sawi hijau, dan mi telur. Masukkan pula bumbu-bumbu, seperti garam, lada putih bubuk, kecap manis, saus sambal, dan penyedap rasa.
- Aduklah hingga matang dan merata.
- Mie tek-tek pun siap disajikan.
Demikian beberapa resep makanan anak kos yang sangat mudah untuk dimasak. Di antara ketiga resep tersebut, mana yang tertarik untuk kamu buat? Comment di bawah ya!