Dirty coffee belakangan ini lagi tren di beberapa negara Asia, seperti Jepang, Korea Selatan, hingga Thailand. Tren dan ide untuk menikmati secangkir kopi, memang seakan nggak pernah ada habisnya. Setelah tahun lalu viral kopi kocok dalgona, kini muncul tren “kopi kotor”.
Kopi asal Jepang ini sekilas terlihat seperti minuman bekas. Tapi tenang saja, itu hanya kekacauan tampilan artistik yang memang disengaja. Kekacauan artistik tersebut bukanlah sesuatu yang rumit, melainkan lebih kepada sentuhan sesuka hati pada secangkir minuman kopi.
Bagaimana cara buat dirty coffee?
Konsep minuman ini sangat sederhana, cukup tuangkan krim kocok dan variasi topping lainnya pada permukaan secangkir kopi hingga meluber. Tampilan yang meluber sampai tumpah-tumpah itu memberikan kesan kotor dan jorok, sehingga dinamakan sebagai dirty coffee.
Selain krim kocok, pilihan topping-nya dapat disesuaikan dengan keinginan kamu. Misalnya, menggunakan taburan coklat parut, potongan coklat, biskuit, coklat bubuk, choco chips, hingga bubuk cinnamon. Semuanya bisa dipilih sesuka hati, kamu tinggal meraciknya saja.
Bagi yang ingin mencicipi kopi asal Jepang ini, kamu juga bisa membuatnya di rumah lho. Untuk pembuatannya, bahan yang diperlukan hanya kopi, fresh cream, dan aneka topping. Nah, kamu bisa menggunakan kopi berjenis apa saja, baik kopi instan maupun kopi tubruk.
Baca juga: Mengenal Manual Brew, Kopi DIY Tanpa Mesin
Sebelum mulai meracik dirty coffee, kamu perlu siapkan piring kecil sebagai alas cangkirnya. Ketika kopinya meluber, piring tersebut bisa menjadi wadah penampung tumpahannya. Lalu, buat adonan krim kocok dengan cara mixer fresh cream hingga mengembang.
Bila semua bahan telah dipersiapkan, kamu bisa memulainya dengan menyeduh secangkir kopi. Untuk takaran kopinya, tidak perlu hingga penuh. Sebab, akan ditambahkan krim kocok agar kopi menjadi luber. Eits, jangan lupa tambahkan topping sesuai keinginanmu ya.
Setelah meluber, kamu baru bisa menikmati secangkir dirty coffee ini. Ada dua pilihan cara untuk menikmati kopi yang sedang tren ini, yaitu meminum secara langsung atau menggunakan sendok. Soalnya, kopi ini memiliki banyak krim yang membuatnya agak sulit dinikmati bila langsung diminum.
Jadi, gimana mudahkan cara membuatnya? Dirty coffee ini cocok loh untuk menemani kamu selama work from home atau mengisi waktu kosong saat berada di rumah aja. Tunggu apa lagi, yuk racik dan kreasikan minuman yang lagi hype ini!