Kuliner Legendaris di Kota Proklamator

Kuliner Kota Blitar. (sumber: Liputan6)

Daftar Isi

Bicara soal kuliner legendaris di Indonesia memang tidak pernah ada habisnya. Mulai dari Sabang hingga Merauke pasti memiliki hidangan khas daerahnya masing-masing. Salah satunya seperti daerah Blitar.

Blitar merupakan salah satu kota besar di Jawa Timur yang merupakan tempat lahir dan tempat dimakamkannya Presiden Indonesia pertama, Ir. Soekarno. Dengan begitu, daerah ini juga disebut sebagai Kota Proklamator dan Kota Patria karena menjadi tempat kelahiran banyak pahlawan.

Kota Blitar berada diantara kota Surabaya dan kota Malang. Tempat yang terkenal di Blitar, tentu saja makan dari bapak Ir. Soekarno yang selalu dipenuhi pengunjung. Namun berbagai kuliner di Blitar juga tidak kalah menarik, banyak sekali wisatawan yang datang untuk mencoba berbagai kuliner khas Kota Proklamator ini.

Lalu, apa saja makanan legendaris khas Blitar yang wajib dicoba ketika datang kesini? Yuk, simak informasi kulinernya di bawah ini!

Baca juga: Malang Punya Banyak Kuliner Legendaris, Wajib Dicoba!

Pecel Kuliner Legendaris dari Blitar

Lezatnya Nasi Pecel Khas Blitar, Bikin Lidah Bergetar - Nusa Daily

Tampilan kuliner khas Blitar pecel

Pecel merupakan salah satu makanan khas dari Blitar. Makanan ini terdiri dari sayuran rebus, seperti kacang panjang, tauge, bayam, dan labu siam. Kemudian, sayuran-sayuran tersebut disiram dengan saus kacang yang khas. Biasanya, pecel akan disajikan bersama nasi hangat yang diletakkan di bawah sayuran rebus.

Namun, kalian juga bisa meminta untuk tidak menggunakan nasi. Selain itu, hidangan ini disajikan bersama peyeh renyah di atasnya. Peyek ini terbuat dari tepung dengan topping kacang atau udang kecil. Dengan tekstur renyah itu, peyek pun cocok dimakan dengan pecel.

Hidangan khas Blitar ini juga bisa dimakan bersama lauk tambahan, seperti tempe goreng, bakwan goreng, atau telur ceplok. Harga pecel pun cukup terjangkau di Blitar, yakni sekitar Rp 5 ribu – Rp 10 ribu saja per porsi.

Tahu Lontong

√ 8 Makanan Khas Trenggalek Terpopuler dan Enak Rasanya : Ceroboh.com

Tampilan hidangan tahu lontong

Selanjutnya, kuliner legendaris Kota Proklamator adalah tahu lontong. Dari namanya mungkin sudah terdengar sederhana, tetapi makanan ini sangat nikmat ketika dimakan selagi hangat.

Hidangan ini terdiri dari lontong yang dipotong kecil – kecil, tahu digoreng dan dipotong dadu sebelumnya. Kemudian, bagian atas makanan itu akan disiram saus kacang khas. Makanan ini bisa kalian nikmati dengan rasa pedas maupun tidak pedas.

Sebab, rasa hambar dari lontong dan tahu, saus kacang ini memiliki rasa yang sedikit pekat. Jadi, cocok untuk dimakan bersama dengan tahu dan lontong. Lalu, tidak ketinggalan juga taburan kerupuk renyah di atasnya. Harga tahu lontong ini sangat terjangkau, mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 8 ribu saja per porsi.

Rujak Petis Ala Kota Blitar

Ragam Kuliner Tradisional Khas Blitar Jawa Timur

Hidangan khas Kota Blitar Rujak Petis

Kebanyakan yang namanya rujak tidak akan memakai petis atau pasta udang. Namun, rujak petis ini berbeda dan menjadikannya sebagai makanan legendaris khas Blitar. Makanan ini merupakan rujak yang berisi lontong dan sayuran rebus, seperti kacang panjang, tauge, bayam yang disiram saus kacang diatasnya.

Namun, saus kacang ini akan diulek bersamaan dengan petis atau pasta udang. Rujak petis hampir sama dengan rujak cingur, tetapi tidak menggunakan cingur. Uniknya, rujak ini tidak menggunakan buah-buahan sebagai bahan dasar. Hidangan ini malah mirip seperti gado-gado.

Bagi yang belum pernah mencoba makanan ini, kalian wajib mencobanya saat datang ke Blitar ya!

Hidangan Es Drop Khas Blitar

Menikmati kesegaran es drop, jajanan legendaris asli Blitar

Tampilan kuliner legendaris es drop

Bukan hanya hidangan berat saja, di Blitar juga terdapat kuliner ringan, yakni es drop. Hidangan ini sudah ada sejak dahulu di Kota Proklamator tersebut. Es drop ini terbuat dari santan kelapa dann gula jawa. Kemudian, bahan tersebut dicetak secara memanjang.

Rasa es drop ini sangat enak dan tidak berubah dari dahulu hingga kini. Uniknya, es khas Kota Blitar itu tidak menggunakan plastik sebagai pembungkusnya tapi menggunakan kertas putih. Es Drop memiliki banyak varian rasa seperti cokelat, vanilla, strawberry, kacang hijau, melon, hingga durian. Harganya pun sangat terjangkau hanya IDR 2.000 sampai IDR 3.000 saja.

Es Pleret

Kesegaran Es Pleret Blitar, Rasanya Mantap Alami - Brisik ID

Tampilan es pleret

Terakhir, ada es pleret untuk menyegarkan tenggorokan. Kuliner legendaris khas Blitar ini terbuat dari hana tepung beras dan santan dan ditambahkan es batu. Jadi, rasanya pun akan segar bercampur dengan gurihnya santan.

Sekilas minuman ini mirip dengan dawet di Jakarta, namun yang membedakan adalah adanya pleret yang berbentuk bulat kecil dan berlubang. Es Pleret sangat segar jika diminum saat cuaca panas, dan harganya pun cukup terjangkau. Hanya dengan IDR 5.000 saja kamu sudah bisa menikmati Es Pleret ini.


Itu tadi merupakan 5 rekomendasi kuliner legendaris khas Kota Praklamator yang wajib kamu coba saat datang ke Blitar ya. Tidak hanya memiliki berbagai wahana wisata yang mengagumkan, makanan khasnya pun juga harus kamu coba. Selain itu makanan – makanan ini harganya sangat terjangkau, jadi kamu bisa mencoba banyak makanan dengan harga yang murah.

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp