Walaupun kafe-kafe kekinian sudah menjamur, McDonald’s (McD) tetap menjadi pilihan yang populer untuk tempat nongkrong. Siapa yang sangka ternyata kamu bisa makan hemat di McD dengan berbagai cara, lho!
Sebenarnya, kamu tidak perlu membawa uang yang banyak untuk membeli makanan dan minuman di McD. Dari menu ringan hingga berat, semuanya masih ramah di kantong. Cukup membawa uang Rp50.000 – Rp100.000, perutmu sudah terisi penuh.
Namun, ternyata kamu bisa makan lebih murah dari itu! Penasaran? Berikut tips makan hemat di McD yang nggak bikin dompetmu tipis!
Baca juga: Resep Homemade Hash Brown Ala McDonald’s yang Crispy!
Makan hemat di McD pakai McDelivery
Cukup duduk manis di rumah, kamu bisa menikmati promo dengan pakai McDelivery. Di bulan Agustus 2022 ini, kamu bisa dapatkan potongan Rp25.000 dengan pakai promo Happy Hour McDelivery!
Promo ini berlaku hingga 31 Desember 2022. Kamu bisa pesan menu favoritmu lewat aplikasi McDelivery atau kunjungi laman www.mcdelivery.co.id. Berikut adalah mekanisme promonya:
- Minimal pemesanan Rp100.000 via Website McDelivery/Aplikasi McDelivery
- Berlaku setiap hari Senin-Jumat, Jam 14.00-17.00
- Kode promo : “happyhour“
- Syarat dan ketentuan lainnya berlaku.
Unduh aplikasi McDonald’s
Jika kamu ingin dine-in tapi tetap ingin dapat potongan harga, tenang saja! Cukup unduh aplikasi McDonald’s di Play Store atau App Store, kamu bisa temukan berbagai promo menarik.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa makan satu paket ayam dan nasi di McD hanya Rp16 ribuan saja. Walaupun paket ini belum termasuk minum, namun sudah cukup mengenyangkan.
Selain itu, ada promo lain yang bisa kamu pakai seperti Paket tiga ayam & 2 nasi, Buy 1 Get 1 Fanta Float, Es krim cone & kentang, dan masih banyak lagi! Mau makan hemat di McD tentu saja tak bisa semurah ini, kalau tidak pakai aplikasi McDonald’s.
Mungkin saja, beberapa orang belum tahu tentang aplikasi ini. Maka dari itu, berikut adalah cara pakai promo McD di aplikasi McDonald’s.
- Buka aplikasi McDonald’s.
- Bisa dilihat kalau banyak promo menarik di halaman beranda, namun klik ikon hamburger atau garis tiga di pojok kiri atas.
- Jika sudah, pilih opsi ‘penawaran’ di baris pertama.
- Setelah itu, silakan pilih menu apa yang ingin kamu pesan. Kemudian klik ‘tukar’, dan QR Code akan muncul di layar.
QR Code tersebut akan dipindai di Self Ordering Kiosk (SOK). Penawaran lewat aplikasi ini juga bisa dipakai saat Drive Thru.
Itulah cara mudah kalau kamu mau makan hemat di McD. Dijamin perut kenyang dan kantong pun aman. Bagaimana? Penasaran ingin coba? Yuk, pesan McD sekarang!
Baca juga: Menu McD Terlaris yang Bikin Kamu Pesan Lagi