Lawson merupakan mini market yang jadi tempat nongkrong langganan anak muda jaman sekarang, terutama anker alias anak kereta. Jangan heran kalau kamu menjumpai antrean panjang di sana karena Lawson memiliki banyak menu yang jadi favorit para pelanggannya.
Lawson sendiri merupakan salah satu ritel tersukses di Jepang, setelah 7-Eleven. Setelah tersebar di berbagai negara Asia seperti China, Vietnam, hingga Thailand, pada tahun 2011 akhirnya gerainya hadir di Indonesia yang dinaungi oleh perseroan Alfamart.
Walaupun terlihat kecil layaknya sebuah gerai swalayan pada umumnya, ada beragam kuliner yang selalu ludes diborong orang setiap harinya. Saat masuk ke dalam saja, sudah tercium aroma gurih khas jajanan Lawson.
Selain itu, kamu akan disambut dengan jajaran makanan di etalase dekat kasir yang memanjakan matamu. Meskipun Lawson berasal dari Jepang, tetapi makanan yang dijual lebih mengusung konsep street food ala Korea.
Memangnya, apa sajakah menu Lawson yang membuat warung kelontong ini mengundang banyak penggemar? Simak pembahasannya di bawah ini, yuk!
Menu Lawson: Odeng
Odeng merupakan menu yang paling diminati pengunjung di Lawson. Saat mengunjunginya, sudah pasti odeng lah yang jadi sasaran utama.
Bagaimana tidak? Saat memasuki gerai, kuah rebusan odeng dan aneka fish cake lainnya langsung menyeruak dan membuat pengunjung tergoda untuk membelinya. Apalagi, pelayan sengaja menyusun odeng dengan rapi dan disajikan menggunakan tusukan lidi. Semakin membuatmu ngiler, kan?
Ternyata tak hanya aromanya saja yang harum, namun rasanya pun sungguh fantastis. Walaupun terlihat bening, kuahnya super gurih dan kaya akan rasa kaldu seafood yang kuat.
Selain itu, odengnya pun memiliki rasa ikan yang kuat. Teksturnya pun sedikit kenyal, layaknya otak-otak ala Indonesia. Saat masuk ke dalam mulut, kelembutannya langsung terasa karena sudah terendam cukup lama di dalam kuah kaldu.
Selain odeng, ada pula pilihan fish cake lainnya yang juga tak kalah enak. Saking beragamnya, pasti kamu akan bingung mau pilih yang mana, deh!
Tteokbokki
Selain odeng, tteokbokki juga jadi incaran anak muda untuk dijadikan santapan saat nongkrong. Hidangan khas Korea ini cukup mencuri hati masyarakat karena rasa pedas manisnya cocok di lidah orang Indonesia, termasuk yang disajikan di Lawson ini.
Tteok alias kue beras milik lawson ini sangat lembut sekaligus kenyal, mirip seperti cilok Indonesia. Satu porsinya dilengkapi pula dengan odeng sehingga teksturnya semakin kaya. Selain itu, tteokbokki disiram kuah gochujang khas Korea yang memiliki rasa dan aroma tersendiri.
Ada pula varian cheesebokki alias tteokbokki dengan ekstra cheese sehingga kuahnya super creamy. Jika kurang kenyang, tersedia pula varian rabboki dengan tambahan ramyeon (mi) di dalamnya.
Onigiri
Pasti kamu tak asing dengan onigiri, nasi kepal segitiga yang dibungkus rumput laut. Walaupun onigiri adalah makanan khas Jepang, namun banyak orang yang menyadarinya saat menonton Drama Korea.
Di lawson, kamu bisa menjumpai onigiri dalam beberapa varian rasa, seperti onigiri spicy chicken mayo, onigiri spicy chicken teriyaki, dan masih banyak lagi. Onigiri ini cocok sekali untuk dijadikan bekal sekolah ataupun kerja, karena satu bungkusnya setara dengan 6 sendok nasi, lho!
Aneka Gorengan Lawson
Orang Indonesia sudah pasti sangat menyukai gorengan, kan? Nah, Lawson juga menyediakan berbagai menu gorengan mulai dari Rp8.000 saja!
Ada beragam gorengan di Lawson, mulai dari gorengan ala Jepang, India, hingga Indonesia. Salah satu gorengan paling favorit di Lawson adalah chicken karaage yang tersedia dalam tiga varian, yaitu chicken karaage spicy, chicken karaage gochujang, dan chicken karaage buldak.
Choux
Selain menu gurih, ada pula menu pastry yang tersedia di Lawson. Salah satu yang paling diminati adalah choux, kudapan ringan dengan isian krim lembut di dalamnya.
Isiannya pun cukup beragam, mulai dari krim cokelat, vanila, hingga matcha. Bagi yang tidak begitu suka manis, choux ala Lawson ini sangat cocok untukmu karena rasa manisnya tidak terlalu menonjol.
Itulah daftar menu favorit di lawson yang banyak diserbu pengunjung. Mulai dari odeng hingga choux, dijamin semuanya membuat lidah dan perutmu puas! Jadi, manakah yang sudah kamu coba? Yuk, bagikan pengalamanmu saat jajan di Lawson!
Baca juga: Serbu Miebar yang Jual Mie dari Penjuru Negara Asia!