Bikin Ngiler, Yuk Pesan Online Pempek Palembang di Sini

rekomendasi pempek online oleh jadilaper.com

Daftar Isi

Musim penghujan sudah mulai tiba. Dalam beberapa hari ke belakang, hampir di seluruh daerah di Indonesia, khususnya Jakarta sudah diguyur hujan. Nah, saat hujan-hujan begini, menyantap makanan berkuah seperti pempek sangatlah nikmat. Kalau bingung belinya, tenang, kan sekarang bisa pesan online pempek Palembang dari rumah.

Gurihnya pempek Palembang yang terbuat dari ikan tenggiri yang dihaluskan, dan disajikan dengan kuah cuko memang sangat menggoda. Cocok banget disantap seorang diri atau sama keluarga ketika hujan sambil bersantai.

Nah, di Jakarta sendiri sebenarnya sudah banyak yang jual pempek Palembang, baik secara langsung maupun online. Saking banyaknya, mungkin akan membuatmu bingung mana yang recommended. Untuk itu, nih kami berikan beberapa rekomendasinya untuk pesan online pempek Palembang yang pasti enak, lezat, dan bikin ketagihan!

Pempek Pacman by Nyonya Mei

Rekomendasi pertama Pempek Pacman by Nyonya Mei. Kedai pempek ini sebenarnya sudah cukup lama eksis, namun dulu namanya masih Pempek Nyonya Mei. Di tempat ini, kamu bisa menemukan berbagai macam menu pempek. Mulai dari Kapal Selam, Lenggang Goreng, Lenggang Panggang, Telor Kecil, Lenjer Kecil, Tekwan, Adaan Bulat, Kulit, dan Keriting.

Semua menu tersebut bisa kamu dapatkan dengan harga mulai Rp6.500 sampai Rp22.000 per pempek. Kalau tertarik beli, tinggal meluncur ke Shopee dengan nama toko “Pempek Nyonya Mei”. Jika sudah, kamu tinggal duduk manis menunggu pempek Palembang tiba di rumah.

Baca Juga Artikel Rekomendasi Restoran Online Lainnya: Bisa Pesan Online, Cobain Mie Ayam Jakarta Selatan Ini Yuk!

Pempek Online G Putra

Berikutnya adalah salah satu kedai pempek legendaris yang ada di Jakarta, yakni Pempek G Putra. Beneran, kedai satu ini sudah hadir sejak tahun 1972, lo! Berlokasi di Jalan Garuda, No 57A, Jakarta Pusat, Pempek G Putra terkenal memiliki Kapal Selam-nya dengan tiga ukuran yang berbeda-beda.

Selain Kapal Selam, menu Pempek G Putra lainnya ada Pempek Pastel, Pempek Panjang Sosis, dan lain-lain.

Setiap menu yang ditawarkan harganya mulai dari Rp9.000 hingga Rp24.000. Bila kamu malas pergi ke kedainya langsung, kamu bisa memesannya secara online melalui GrabFood, GoFood.

Pempek Online Milik Pak Jenggot

Nama Pempek Pak Jenggot bisa jadi pilihan lain buat kamu yang ingin pesan online pempek Palembang dari rumah. Memiliki kedai di Pasar Minggu Jakarta Selatan, Pempek Jenggot kini juga bisa dibeli secara online melalui GrabFood dan GoFood.

Salah satu keunggulan dari Pempek Pak Jenggot adalah ukuran pempek-pempeknya yang sangat besar alias jumbo. Ada Pempek Kapal Selam, Pempek Kulit, Pempek Ada’an, Pempek Lenjer, Lenggang, Pempek Tahu, Keriting, dan Tekwan. Adapun harganya berkisar antara Rp 11.000 sampai Rp36.500.

Pempek Cawan Putih

Di antara nama-nama yang sudah disebutkan, mungkin Cawan Putih adalah kedai pempek yang paling terkenal. Cukup beralasan mengingat kedai ini sudah memiliki empat cabang di Jakarta, yakni di Sabang, Pecenongan, Sahid Food Street, dan Sunter. Meski begitu, Cawan Putih juga membuka layanan delivery melalui GrabFood dan GoFood. Dengan begitu, kamu tetap bisa menikmati lezatnya Pempek Cawan Putih dari rumah.

Adapun menu lain yang bisa kamu pesan adalah Pempek Lenjer Besar dan Kecil, Pempek Kapal Selam, Pempek Telor, dan banyak lagi. Mengenai harga, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp7.500 sampai Rp35.000 saja. Murah, kan?

Baca Juga Artikel Rekomendasi Restoran Online Lainnya: 5 Cemilan Sunda Online Ini Cocok Jadi Teman Gabutmu

Pempek Megaria

Tak kalah populer dari Cawan Putih, Pempek Megaria juga salah satu restoran pempek asli Palembang yang sangat terkenal di Jakarta. Bagaimana tidak, restoran ini sudah berdiri sejak tahun 1989 di daerah Cikini, Jakarta Pusat. Selain itu, cita rasanya juga sangat khas baik itu pempeknya yang gurih maupun kuah cukonya yang pedas dan manis.

Aneka pempek yang ada di Pempek Megaria terbagi dua bagian, yakni besar dan kecil. Bagian ukuran besar ada Kapal Selam, Lenjer Besar, Lenggang Goreng, Lenggang Bakar, Tekwan, dan Tekwan Tom Yam. Sementara pempek ukuran kecil antara lain, Telor Kecil, Lenjer Kecil, Adaan, Tahu, Kulit, dan Keriting. Soal harga, yang ukuran besar berkisar Rp24.000-an. Sedangkan ukuran kecil hanya Rp6.000-an.

Pempek Megaria bisa kamu beli secara online di rumah melalui GoFood dengan nama restoran “Pempek Megaria”.

Pesan online pempek Palembang memang jadi pilihan tepat bila sedang malas keluar rumah, tapi ingin menyantap gurihnya pempek yang nikmat. Maka dari itu, langsung aja yuk buruan order di salah satu tempat di atas yang sudah direkomendasikan.

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp