Ramainya Tanah Abang sebagai pusat grosir tekstil terbesar di Indonesia, membuat kawasan ini tak luput dengan berbagai pilihan kuliner lezat. Sehabis pulang berbelanja, sudah pasti pengunjung kelaparan dan segera mencari tempat makan untuk isi perut.
Berkeliling daerah Tanah Abang untuk berburu pakaian murah pasti melelahkan, bukan? Oleh karena itu, berikut JadiLaper bagikan beberapa rekomendasi tempat makan enak yang cocok untuk diserbu saat jam makan siang tiba.
Apa sajakah itu? Yuk, simak informasinya di bawah!
Baca juga: Rekomendasi Kuliner Jalan Sabang yang Wajib Dicoba!
Sop Kaki Bang Karim
Pecinta hidangan kambing, mari merapat! Sop Kaki Bang Karim merupakan warung yang menjual berbagai olahan kambing, mulai dari sop hingga sate.
Jangan khawatir, aneka menu kambing yang disajikan sama sekali tak bau prengus, lho. Tak heran jika banyak orang yang bolak-balik mampir ke tempat makan di Tanah Abang ini.
Jika tertarik untuk berkunjung, silakan datang ke warung Sop Kaki Bang Karim yang terletak di JL. K.H. Mas Mansyur, Kb. Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jangan lupa mampir, ya!
Alam Sunda Tanah Abang
Pengunjung Tanah Abang pasti sudah tau kalau Alam Sunda cukup terkenal di kawasan ini. Bagaimana tidak? Warung makan ini selalu penuh, apalagi saat jam makan siang tiba.
Alam Sunda sendiri menyediakan berbagai macam lauk pauk, seperti ayam, bebek, lele, mujair, udang, paru, dan masih banyak lagi. Saat berkunjung, kamu bisa bebas pilih sendiri lauk yang sudah disediakan sebelum nantinya digoreng lagi.
Tak hanya bebas pilih lauk, pengunjung pun bebas ambil lalapan dan sambal sepuasnya! Setiap meja disediakan satu nampan lalapan dan dua macam sambal. Bikin makan siang jadi nikmat dan puas banget, kan?
Jika kamu juga ingin menikmati makan siang nikmat di Alam Sunda Tanah Abang, yuk kunjungi lokasinya di Jl. Haji Fachrudin No.191, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Nasi Uduk Kebon Kacang
Selanjutnya, ada pula kuliner yang tak kalah juara yaitu nasi uduk Kebon Kacang. Di kawasan ini, kamu akan menjumpai beberapa penjual nasi uduk enak seperti Nasi Uduk Puas Hati Ibu Tati, dan Nasi Uduk Kakek H. Suryadi.
Cara penyajian nasi uduk yang berada di lokasi ini sangat unik karena dibungkus dengan daun pisang hingga membentuk kerucut kecil. Ada pula berbagai lauk yang bisa dipilih sesuka hati untuk melengkapi satu porsi nasi uduk, seperti ayam goreng, aneka sate, tahu, dan tempe goreng.
Soto Padang H. Bang Harto
Soto Padang H. Bang Harto merupakan warung makan legendaris yang sudah ada sejak tahun 1948. Sejak saat itu hingga hari ini, pemilik tetap konsisten menjual makanan khas Padang, terutama soto.
Tempat makan di Tanah Abang ini menawarkan soto padang yang istimewa karena daging yang disajikan digoreng terlebih dahulu sebelum disiram kuah soto yang gurih. Meskipun begitu, dagingnya tidak alot dan tetap empuk saat disantap.
Walaupun kuah soto yang disajikan cenderung bening, namun tak bisa dipungkiri rasanya sangat kuat akan rempah-rempah. Satu porsinya dilengkapi oleh kerupuk berwarna merah muda, kerupuk yang menjadi khas dari hidangan Padang.
Setelah lelah berbelanja, menyantap soto segar ala Soto Padang H. Bang Harto bisa jadi ide yang tepat. Jika ingin berkunjung, silakan datang ke lokasinya yang berada di Jl. Kh Mas Mansyur Gg. Riban No.25A, Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Plecing Jeng Kelin Tanah Abang
Tenang saja jika kamu baru selesai berbelanja saat sore hari karena Plecing Jeng Kelin buka dari sore hingga tengah malam, lho! Tempat makan ini sangat terkenal di Tanah Abang karena menyajikan sambal plecing yang super pedas.
Daripada penasaran, datanglah ke warung makannya yang terletak di Jl. K.H. Mas Mansyur No.2, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Yuk, mampir dan rasakan sensasi pedasnya!
Itulah 5 tempat makan di Tanah Abang yang wajib dicoba. Dari semua daftar di atas, manakah yang pernah kamu coba? Atau belum mencobanya satu pun? Yuk, jangan lupa mampir jika berkunjung ke kawasan Tanah Abang!
Baca juga: 5 Kuliner di Pantjoran Glodok, Cocok Diburu saat Hari Imlek