Resep Ikan Jambal Roti Sambal Matah, Enak dan Mudah Dibuat!

resep ikan jambal roti

Daftar Isi

Resep ikan jambal roti kerap kali dicari, terutama jika ingin santapan yang enak dan simpel. Ikan jambal roti sendiri adalah olahan produk hasil fermentasi garam dari daerah Pangandaran, Pekalongan, Cilacap, dan Cirebon yang berbahan dasar ikan laut dari famili ariidae.

Nama ikan ini diambil dari kata ‘jambal’ yang merupakan sebutan ikan asin oleh masyarakat setempat dan ‘roti’ berarti daging lembut dan mudah hancur saat gigitan pertama. Untuk membuat ikan jambal roti, biasanya harus melewati proses penggaraman selama beberapa hari hingga menghasilkan rasa asin.

Kemudian, ikan dijemur hingga benar-benar kering dan memiliki tekstur khas, seperti pasir. Lalu, bagaimana cara membuat ikan jambal roti sambal matah? Untuk mengetahui resepnya, berikut ulasan JadiLaper!

Baca juga: Resep Mangut Lele Sederhana, Panganan Lezat Khas Yogyakarta

Resep Ikan Jambal Roti Sambal Matah

Ilustrasi Resep Ikan Jambal Roti. (Sumber: Masak Apa Hari Ini)

Ikan asin jenis ini termasuk produk olahan yang memiliki harga lebih mahal dibandingkan daging sapi. Meski terbilang cukup mahal, tetapi ikan jambal roti tetap menjadi buruan wisatawan.

Selain itu, dibalik tampilannya yang sederhana, ikan jambal roti menawarkan sejumlah kandungan nutrisi. Untuk membuat ikan jambal roti sambal matah, ada beberapa bahan yang perlu dipersiapkan, antara lain:

Bahan Dasar Membuat Sambal Jambal Roti

  • 200 gram ikan jambal roti yang sudah dipotong-potong.
  • 5 buah cabai rawit merah yang diiris-iris tipis.
  • 5 buah cabai rawit hijau yang telah diiris tipis.
  • 5 lembar daun jeruk yang diiris tipis.
  • 5 siung bawang merah yang sudah diiris tipis.
  • 4 siung bawang putih yang diiris tipis.
  • 3 batang serai yang bagian putihnya dimemarkan dan diiris tipis.
  • 2 buah jeruk nipis yang diambil bagian airnya.
  • 1 ruas lengkuas yang dimemarkan dan diiris tipis.
  • Garam secukupnya.
  • Minyak goreng secukupnya.

Cara Pembuatan Ikan Jambal Roti Sambal Matah

  • Langkah pertama, potong ikan jambal roti terlebih dahulu sesuai selera. Kemudian, iris tipis cabai rawit merah dan rawit hijau.
  • Setelah itu, iris tipis juga sereh, daun jeruk, bawang putih, dan bawang merah lalu taruh di wadah.
  • Jika sudah, panaskan sedikit minyak goreng ke dalam wajan. Selanjutnya, tumis bawang putih dan bawang merah hingga beraroma harum.
  • Ketika bumbu terlihat sudah matang, masukkan irisan cabai rawit merah, cabai rawit hijau, sereh, daun jeruk, dan lengkuas.
  • Lalu, tumis hingga bumbu matang dan memiliki aroma harum.
  • Apabila bumbu sudah matang, masukkan potongan jambal roti ke dalam wajan. Kemudian, aduk merata dan masak sebentar hingga ikan jambal roti agak kering.
  • Tahap berikitnya, tambahlah air jeruk nipis ke dalam wajan dan aduk. Masak jambal roti sambal matah sebentar hingga bahan benar-benar tercampur dengan baik.

Setelah matang, siapkan ikan jambal roti sambal matah di piring dan makan bersama nasi hangat. Tak hanya enak, ikan jambal roti juga kaya akan nutrisi, mulai dari fosfor, vitamin D, protein, serta kalsium.


Itu dia resep ikan jambal roti sambal matah yang bisa diikuti dengan mudah dan hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana. Apabila ingin tahu berbagai resep masakan simpel lainnya, cek saja artikelnya di lama JadiLaper ya!

Baca juga: Resep Rujak Kuah Pindang Khas Bali, Segar dan Bikin Nagih!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp