Resep Chicken Katsu yang Renyah dan Empuk

Ilustrasi cara membuat chicken katsu. (Sumber: Unsplash)

Daftar Isi

Bagi kamu yang suka dengan ayam, pasti akan suka dengan chicken katsu. Hidangan chicken katsu ini merupakan makanan klasik dari Jepang. Di mana irisan daging ayamnya dilapisi dengan tepung roti atau remah roti yang lembut dan renyah.

Sebenarnya, katsu yang paling populer adalah tonkatsu, seperti pork cutlet. Namun, alternatif chicken katsu ini juga tak kalah enaknya loh! Apalagi dibarengi saus tonkatsu dan salad kubis/kol parut. Jadi, pembuatan chicken katsu hampir mirip dengan tonkatsu. Hanya saja mengganti potongan daging babi untuk ayam ya, Sobat Laper!

Kalau bosan dengan ayam KFC, kamu bisa cobain resep chicken katsu ala Jepang ini di rumah ya. Gimana? Penasaran dengan cara membuat chicken katsu ini? Yuk, ikuti resep chicken katsu di bawah ini ya!

Baca juga: Chicken Cordon Bleu, Ayam Lilit Keju Asal Switzerland

Bahan-bahan untuk chicken katsu

  • 700 gram ayam (2 dada tanpa kulit dan tanpa tulang)
  • 1 telur besar
  • 75 gram bread crumbs
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh lada putih
  • 1/4 sendok teh bubuk bawang bombay
  • 1/4 cangkir tepung serbaguna
  • Minyak sayur untuk menggoreng

Bahan untuk membuat saus tonkatsu

  • 1/2 cangkir saus tomat
  • 2 sendok makan kecap asin
  • 2 sendok teh gula merah
  • 1 sendok makan mirin
  • 2 sendok teh kecap inggris
  • 1 sendok teh jahe parut segar
  • 1 siung bawang putih cincang halus

Cara membuat chicken katsu

  1. Pertama, kita buat dulu saus tonkatsu nya. Dalam mangkuk kecil, campurkan semua bahan saus tonkatsu dan aduk hingga tercampur rata. 
  2. Kemudian, potonglah dada ayam yang segar menjadi dua secara horizontal.
  3. Pecahkan telur ke dalam mangkuk yang cukup besar untuk menampung semua potongan ayam dan kocok hingga merata. Tuang bread crumbs ke dalam nampan lain.
  4. Campurkan garam, lada putih, dan bubuk bawang bombay, lalu taburkan secara merata ke seluruh permukaan dada ayam.
  5. Taburi ayam yang sudah dibumbui dengan lapisan tepung yang tipis. Pastikan kamu balutkan secara menyeluruh ya.
  6. Celupkan dada ayam ke dalam telur dan pastikan juga tidak ada tepung kering yang tersisa.
  7. Tutupi potongan dada ayam dengan bread crumbs. Tekan perlahan remah-remahnya untuk membantu mereka menempel pada dada ayam. Balik dan ulangi sampai setiap permukaan dada ayam dilapisi bread crumbs secara merata. Chicken katsu mentah pun siap digoreng.
  8. Panaskan minyak dan siapkan saringan serta piring yang dilapisi dengan beberapa lapis tisu minyak.
  9. Saat minyak telah mencapai suhu yang diinginkan, gorenglah chicken katsu mentah tersebut. Kemudian, kamu balikkan chicken katsu beberapa kali. Gorenglah chicken katsu selama 6-8 menit atau sampai ayam berwarna coklat keemasan dan matang.
  10. Angkat chicken katsu dan tiriskan minyaknya dengan menggunakan saringan. Biarkan chicken katsu dingin selama beberapa menit sebelum dipotong. Sajikan dengan nasi putih, saus tonkatsu dan potongan/irisan kubis yang banyak!


Demikian resep chicken katsu ini yang ternyata sangat mudah dibuat, bahkan pada hari kerja yang sibuk! Buat pecinta ayam goreng yang empuk dan renyah, kamu wajib mencoba resep chicken katsu ini. Yuk, langsung saja masak chicken katsu buatan kamu sendiri!

Baca juga: Rocket Chicken, Brand Ayam Goreng Favorit Yogyakarta

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp