Resep Abon Daging Sapi, Bisa Jadi Makanan Pendamping Andalan!

resep abon daging sapi

Daftar Isi

Resep abon daging sapi wajib diketahui karena termasuk salah satu menu pendamping makan yang enak dan simpel. Cara pembuatan abon sapi yang gurih juga cukup mudah karena hanya menggunakan bahan-bahan sederhana.

Seperti namanya, abon terbuat dari daging sapi yang diolah dengan beberapa bumbu-bumbu tambahan. Jika kamu ingin mencoba sendiri di rumah, berikut langkah pembuatan abon sapi versi JadiLaper yang bisa diikuti!

Baca juga: Resep Rujak Kuah Pindang Khas Bali, Segar dan Bikin Nagih!

Resep Abon Daging Sapi Enak dan Gurih

Ilustrasi Resep Abon Daging Sapi. (Sumber: Irdre Search)

Saat memiliki stock daging sapi di rumah, biasanya kebanyakan orang akan bingung ingin mengolahnya menjadi jenis menu yang cocok disantap bersama nasi. Namun, ada satu menu yang wajib kamu coba di rumah, yaitu abon daging sapi.

Tak hanya mudah dibuat, abon juga menjadi olahan daging sapi yang bisa disimpan dalam jangka waktu lama. Sebelum mengetahui cara pembuatan abon, berikut beberapa bahan utama yang harus dipersiapkan.

Bahan Utama Membuat Abon Sapi

  • 500 gram daging sapi bagian has dalam.
  • 2 lembar daun salam.
  • 2 lembar daun jeruk.
  • 1 batang serai yang dimemarkan.
  • 2 sdm minyak untuk menumis.

Bumbu Halus yang Diperlukan

  • 3 siung bawang putih.
  • 2 siung bawang merah.
  • 2 cm sereh yang diambil bagian putihnya untuk dimemarkan.
  • 2 cm lengkuas.
  • 1 sdt garam.
  • 2 sdm gula merah.
  • 125 ml santan dari ½ butir kelapa.
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.

Cara Mudah Membuat Abon Daging Sapi

  • Untuk membuat abon daging sapi, pertama-tama rebus terlebih dahulu daging hingga matang bersama daun jeruk, daun salam, dan sereh. Setelah itu, angkat dan tiriskan.
  • Selanjutnya, suwir-suwir daging sapi dengan ukuran kecil jika sudah dingin.
  • Lalu, tumis bumbu halus hingga harum dan masukkan daging yang sudah disuwir sebelumnya.
  • Apabila sudah, tambahkan beberapa bumbu penyedap, seperti ketumbar bubuk, garam, gula, dan aduk sampai merata.
  • Masukkan pula santan ke dalam tumisan daging lalu masak sampai meresap ke daging. Setelah dirasa tercampur dengan baik, segera angkat dan tiriskan.
  • Terakhir, panaskan minyak goreng di dalam wajan. Goreng daging sapi hingga berwarna kecoklatan, angkat kemudian tiriskan.

Perlu dipahami, kamu harus membuat abon hingga benar-benar kering agar bisa tahan lama ketika disimpan di dalam wadah. Abon sendiri bisa dibuat dua rasa berbeda, yaitu  manis atau gurih sesuai selera masing-masing.

Agar sajian semakin enak, pilihlah daging yang segar dan bumbu berkualitas. Sajian abon dapat disantap bersama dengan nasi hangat serta bawang goreng untuk sarapan, bekal makan siang, ataupun makan malam.


Itu dia resep abon daging sapi yang mudah diikuti dan bisa dibuat dengan cepat tanpa perlu bahan-bahan mahal. Jika ingin mencoba berbagai resep sederhana lainnya, cek artikel terbaru hanya di laman JadiLaper ya!

Baca juga: Resep Mie Kocok Bandung, Sajian dengan Kuah Segar Nan Gurih

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp