Berburu Masakan Peranakan di Tokobay, Dapat Diskon 15%!

Ilustrasi nasi lemak, masakan peranakan. (Sumber: Freepik)

Daftar Isi

Masakan peranakan merupakan salah satu kuliner di Indonesia yang digandrungi banyak orang. Memiliki cita rasa yang gurih dkan cita rasa khas yanan kuat, ada perpaduan budaya India, Melayu, dan Tionghoa, dan Jawa sehingga menciptag unik.

Jika ditarik asal-usulnya, sejatinya masyarakat peranakan adalah keturunan migran asal Tiongkok. Para migran tersebut menetap di Penang, Malaka, Indonesia, dan Singapura. Oleh karena itu, terjadilah perkawinan antara mereka dengan orang Melayu lokal.

Masakan peranakan sendiri sering juga disebut sebagai Masakan Nyonya. Dalam Bahasa Melayu Kuno, kata nyonya (dieja nyonya) ini merupakan sebuah istilah untuk penghormatan kepada sosok perempuan yang memiliki status sosial berpangkat tinggi.

Bagi yang belum tahu, masakan peranakan yang populer di Indonesia antara lain seperti bakmi, bakso, capcay, fuyunghai, lakso, lontong cap gomeh, dan masih banyak lagi. Jika dijabarkan satu-satu, rasanya tak akan ada habisnya, deh.

Nah, salah satu aplikasi pesan antar makanan Tokobay ingin mengajak masyarakat untuk mengeksplor lebih banyak masakan peranakan yang tersebar di Indonesia dengan tebar diskon sebesar 15%! Bagaimanakah cara dapatkan diskonnya? Yuk, simak bersama JadiLaper!

Baca juga: 3 Daftar Kopitiam di Jakarta untuk Bersantai di Akhir Pekan

Syarat & Ketentuan Promo

Promo ini diselenggarakan dalam kampanye Eksploarasi Kuliner Nusantara bersama Tokobay. Dengan demikian, masyarakat bisa mencicipi aneka masakan peranakan dengan harga miring dalam satu aplikasi.

Tentunya, ada syarat dan ketentuan untuk menikmati promo menarik ini. Dilansir dari laman resmi Tokobay, berikut adalah informasi yang perlu diketahui oleh penggunanya:

  1. Diskon 15% untuk seluruh Official Merchant yang menjual masakan peranakan
  2. Minimal belanja Rp 50.000
  3. Voucher berlaku dari tanggal 7-16 Juli 2023
  4. Promo berlaku selama persediaan masih ada

Tentang Tokobay

Tokobay sendiri merupakan aplikasi pesan antar makanan pertama di Indonesia yang menawarkan harga menu yang sama seperti di resto. Jika banyak masyarakat yang kerap menjumpai harga di aplikasi ojol yang lebih mahal daripada di resto, berbeda dengan aplikasi ini.

Tokobay hadir memberikan solusi kepada masyarakat, baik kepada pembeli maupun penjual makanan dan minuman, terutama para UMKM. Dengan harga menu yang sama dan bebas biaya komisi, Tokobay siap untuk menjadi aplikasi yang solutif untuk masyarakat luas.


Itulah informasi mengenai promo Eksplorasi Kuliner Nusantara Masakan Peranakan dari Tokobay. Jika kamu tertarik dengan diskon ini, kamu bisa download aplikasinya terlebih dahulu yang tersedia di App Store dan Play Store. Promonya terbatas, jadi semoga beruntung!

Baca: 4 Kuliner Petak Enam Glodok Terpopuler yang Wajib Dicoba!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp