4 Cara Memotong Daun Bawang Sesuai Jenis Hidangan!

Ilustrasi daun bawang. (Sumber: Detik.com)

Daftar Isi

Apakah kamu bertanya-tanya bagaimana cara memotong daun bawang tetapi tidak yakin cara apa terbaik? Atau bahkan harus mulai darimana memotong daun bawangnya? 

Daun bawang adalah sayuran yang bagus untuk memulai mengasah keterampilan pisau kamu loh. Seperti bawang putih, daun bawang dikemas dengan rasa karena sama lezatnya baik mentah ataupun dimasak. 

Daun bawang harus menjadi bagian dari dapur sehari-hari kamu ya. Oleh karena itu, yuk pelajari bagaimana cara memotong daun bawang dengan 4 teknik dibawah ini untuk aneka masakan!

Baca juga: 4 Ide Buat Makanan Mudah Dengan Microwave!

Daun bawang dipotong bulat

Ilustrasi potong bulat

Jenis potongan pertama ini adalah potongan yang sering dipakai. Potongan bulat atau melingkar memberimu bentuk daun bawang kecil sebesar 1 cm seperti cincin. Jenis bentuk ini biasanya digunakan sebagai bahan taburan atau pelengkap dalam berbagai resep mulai dari sup, makanan yang digoreng hingga makanan yang ditumis.

Kalau resep kamu membutuhkan potongan bulat atau melingkar, letakkan daun bawang kamu secara horizontal dan potonglah irisan secara tipis. Gerakan tangan kamu saat memotong harus berupa gerakan melingkar kecil.

Potongan panjang dan tipis

Potongan yang diparut atau digulung adalah potongan dari daun bawang yang hasilnya panjang, tipis dan sedikit menggulung. Kamu biasanya dapat menemukannya dalam resep seperti salad Korea, topping, tumisan kentang goreng, dan banyak lagi.

Kalau kamu tidak memiliki mesin penghancur atau parut di rumah, kamu juga dapat menggunakan pisau untuk memotong daun bawang yang panjang dan tipis. Posisikan ujung hijau dalam garis vertikal pada talenan kamu dan buat sedikit sudut diagonal saat kamu memotong potongan panjang dan tipis.

Tujuan dari potongan panjang dan tipis ini supaya kamu bisa menyantap daun bawang dalam keadaan mentah tanpa terasa langu loh!

Potongan serong 45 derajat

Ilustrasi potong serong

Beberapa resep membutuhkan potongan diagonal daun bawang dan ini sebagian besar untuk preferensi karena ini adalah potongan yang lebih dekoratif. Misalnya, kamu bisa menambahkan daun bawang dengan potongan serong miring saat kamu membuat mie kuah bawang putih. 

Cara cepatnya, kamu potong sekitar dua atau tiga baris daun bawang. Kemudian, gerakkan pisau kamu untuk membuat sudut 45 derajat. Potonglah daun bawang secara diagonal. Teknik ini akan menghasilkan potongan miring dengan ketebalan hingga 1 cm dan panjang 2-3 cm.

Daun bawang dicincang

Beberapa resep mungkin mengharuskan kamu untuk mencincang daun bawang sebagai taburan tambahan. Ikuti langkah serupa seperti yang kamu lakukan pada potongan bulat tipis melingkar, setelah itu gunakan pisau kamu untuk memotong daun bawang menjadi potongan yang jauh lebih halus.


Sebelum memotong dan memasak daun bawang, jangan lupa bilas daun bawangnya terlebih dahulu ya untuk menghilangkan kotoran dan tanah! Dari ke-4 tips di atas, kira-kira cara potong mana nih yang paling gampang bagi sobat laper?

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp