Rekomendasi Menu Takjil Sehat 2025 yang Lezat dan Tips Penyajiannya

menu takjil sehat 2025

Daftar Isi

Saat bulan Ramadan tiba, rekomendasi menu takjil sehat 2025 sudah banyak dicari. Ya, takjil memang menjadi salah satu sajian yang selalu dinantikan oleh masyarakat muslim Indonesia untuk berbuka puasa.

Hidangan ini berfungsi sebagai menu pembuka sebelum menyantap makanan utama. Bagi yang ingin tahu rekomendasi menu-menu takjil yang cukup diminati di tahun 2025, yuk simak ulasan JadiLaper berikut!

Baca juga: Simak, Ini Dia Makanan Khusus Setiap Musim yang Wajib Dicoba

Daftar Menu Takjil Sehat 2025 yang Wajib Dicoba

Ilustrasi Menu Takjil Sehat 2025. (Sumber: Unsplash)

Setiap tahunnya, tren takjil terus berkembang dengan variasi menu yang semakin kreatif dan menarik. Adapun beberapa menu takjil yang banyak diminati di tahun 2025, antara lain sebagai berikut:

Es Teler Alpukat Kekinian

Es teler merupakan salah satu minuman menyegarkan dan di tahun 2025, inovasi ini diprediksi semakin menarik dengan tambahan alpukat sebagai bahan utama. Alpukat yang kaya akan lemak sehat membuat minuman ini tidak hanya menyegarkan tetapi juga menyehatkan.  

Selain alpukat, es teler versi terbaru juga bisa dipadukan dengan berbagai topping seperti nata de coco, jelly, dan biji selasih. Ditambah dengan sirup kelapa dan susu kental manis, es teler akan menjadi takjil yang nikmat dan mengenyangkan setelah seharian berpuasa.

Chia Seed Pudding dengan Kurma

Selanjutnya, ada pudding kaya akan serat dan energi dari kurma, serta asam lemak omega-3 dari chia seed. Untuk membuat sajian ini cukup mudah, yakni campurkan chia seed dengan susu almond atau santan rendah lemak, tambahkan potongan kurma, lalu diamkan di kulkas selama beberapa jam.

Jika dikonsumsi saat waktu buka puasa, pudding sehat ini bisa memberikan efek mengenyangkan dan baik untuk pencernaan. Karena itu, pastikan untuk memasukkan menu satu ini saat membuat takjil di rumah, ya!

Kolak Labu Madu dengan Santan Rendah Lemak

Kolak merupakan menu takjil klasik yang tidak pernah lekang oleh waktu. Di tahun 2025, kolak diprediksi akan mengalami inovasi dengan penggunaan labu madu yang memiliki tekstur lembut dan rasa manis alami.  

Untuk menjaga kesehatan, kolak ini bisa dibuat dengan santan rendah lemak atau diganti dengan susu almond agar lebih ringan di perut. Caranya, cukup tambahkan sedikit kayu manis dan gula aren untuk memberikan aroma khas yang menggugah selera.

Dengan kombinasi bahan-bahan sehat, kolak labu madu ini menjadi takjil yang cocok bagi semua kalangan. Bahkan, kolak labu madu ini bisa menjadi sajian yang sehat dan mengenyangkan.

Smoothie Kurma dan Oat untuk Energi Tambahan

Bagi yang menginginkan takjil sehat dan bergizi, smoothie kurma dan oat bisa menjadi pilihan paling tepat. Pasalnya, kurma diketahui kaya akan serat dan gula alami sangat baik untuk mengembalikan energi tubuh setelah berpuasa.  

Smoothie kurma dapat dibuat dengan mencampurkan kurma, oat, susu rendah lemak, dan sedikit madu ke dalam blender. Hasilnya adalah minuman yang lembut dan mengenyangkan, serta membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil. 


Dengan berbagai pilihan rekomendasi menu takjil sehat 2025, kamu dapat menikmati berbuka puasa dengan hidangan yang tidak hanya lezat tetapi juga sehat dan bernutrisi. Es teler alpukat, kolak labu madu, dan smoothie kurma adalah beberapa takjil yang bisa menjadi inspirasi berbuka.  

Selain itu, perhatikan bahan yang digunakan dan keseimbangan nutrisi dalam takjil sangat penting agar tetap sehat selama bulan Ramadan. Dengan memilih takjil yang tepat, momen berbuka puasa akan menjadi lebih nikmat dan menyenangkan.

Baca juga: 10 Fakta Menarik Tentang Makanan Laut, Yuk Simak!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp