Hindari Bau Amis, Begini 6 Cara Merebus Dada Ayam Anti Ribet

cara merebus dada ayam

Daftar Isi

Cara merebus dada ayam memang tak diketahui semua orang sehingga terkadang salah dalam hal pengolahannya. Dada ayam sendiri merupakan bagian yang sangat juicy jika dimasak dengan tepat.

Akan tetapi, ketika diolah dengan cara yang salah, maka aromanya bisa amis dan mengganggu selera makan. Lalu, bagaimana cara terbaik untuk merebus dada ayam? Jika ingin tahu langkah termudah merebus dada ayam, yuk simak pembahasan JadiLaper berikut!

Baca juga: Tips Mengolah Ikan, Tidak Bau Lumpur!

Cara Merebus Dada Ayam dengan Mudah dan Simpel

Ilustrasi Cara Merebus Dada Ayam. (Sumber: Unsplash)

Ada ayam banyak dipilih oleh orang yang rutin berolahraga karena mengandung tinggi protein. Jika ingin memasaknya sendiri di rumah, ada beberapa cara untuk merebus dada ayam dengan mudah, antara lain:

Pilih Ayam yang Segar

Langkah pertama saat ingin merebus dada ayam adalah memilih daging yang segar. Perlu diketahui, daging ayam segar cenderung punya aroma yang lebih netral dan tidak amis dibandingkan ayam yang sudah disimpan lama.

Saat memilih dan membeli daging ayam di pasar, perhatikan pula teksturnya. Jika tekstur dari daging ayam mentah terlalu lembek dan agak berlendir, maka lebih banyak jangan dibeli karena sudah tidak segar.

Bersihkan Dada Ayam dan Tambahkan Bumbu

Sebelum merebusnya, pastikan untuk membersihkan dada ayam terlebih dahulu dengan air bersih yang mengalir. Hal ini dilakukan agar kotoran yang menempel pada permukaan dada ayam bisa menghilang.

Bersihkan pula bagian dalam maupun luar daging ayam dengan teliti dan lihat baik-baik apakah ada kotoran yang tertinggal atau tidak. Jika sudah, rebus ayam dan tambahkan bumbu-bumbu, seperti jahe, bawang bombay, bawang putih, daun salam, atau serai agar rasanya semakin nikmat.

Jangan Pakai Air yang Sudah Digunakan

Tips berikutnya yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan air bersih untuk merebus dada ayam. Jangan pernah memakai air yang sudah digunakan sebelumnya karena kemungkinan mengandung residu sehingga memengaruhi rasa pada ayam.

Hindari Merebus Terlalu Lama

Perebusan dada ayam sebenarnya tidak memerlukan waktu lama karena dapat membuat tekstur dagingnya lebih keras dan terasa kurang sedap. Apabila air sudah mendidih, kecilkan api dan masak ayam sampai mendidih dengan waktu yang cukup.

Tambah Jeruk Nipis

Ketika merebus dada ayam, kamu perlu menambahkan sedikit perasan jeruk nipis. Hal ini dikarenakan, perasan jeruk nipis yang asam dan beraroma kat akan membantu menghilangkan bau amis pada ayam.

Tak hanya itu, rasa ayam yang direbus bersama perasan jeruk nipis dapat memberi rasa segar. Jika tidak memiliki jeruk nipis, kamu juga bisa menambahkan cuka ke dalam air rebusan dada ayam.

Sama halnya dengan jeruk nipis, cuka mengandung zat asam yang bisa membantu mengikat jaringan di dalam daging. Dengan demikian, dada ayam bisa menjadi lebih empuk serta tidak mudah hancur saat direbus dalam waktu lama.

Perhatikan Waktu Merebus Ayam

Selanjutnya, selalu perhatikan waktu merebus sesuai dengan bagian ayam yang dipilih, yakni jangan terlalu sebentar ata terlalu lama. Untuk bagian dada tanpa tulang dengan tulang memiliki waktu memasak yang berbeda.

Biasanya, dada ayam tanpa tulang hanya membutuhkan waktu memasak sekitar 15 hingga 20 menit. Sementara itu, dada ayam dengan tulang akan memerlukan waktu lebih lama, yaitu sekitar 30 menit.


Itu dia beberapa cara merebus dada ayam yang bisa diikuti agar tidak berbau amis dan terasa juicy saat dimakan. Apabila ingin coba membuat berbagai hidangan berbahan dasar ayam, cek saja resepnya di laman JadiLaper ya!

Baca juga: Tips Menyimpan dan Memanaskan Makanan Sisa

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp