5 Jenis Wisata Kuliner BSD Tangerang, Cocok Didatangi Bareng Keluarga!

wisata kuliner BSD Tangerang

Daftar Isi

Wisata kuliner BSD Tangerang tidak kalah menarik dibandingkan daerah lain sehingga wajib untuk dicoba. Sebab, kuliner di BSD tak hanya nikmat, tetapi juga pastinya ramah dikantong dengan beragam jenis makanan yang ditawarkan.

Penting diketahui, kebanyakan tempat kuliner di BSD hadir dengan konsep unik yang cocok untuk didatangi bersama keluarga, pasangan, atau orang tercinta. Lantas, apa saja wisata kuliner daerah BSD yang bisa dikunjungi? Untuk informasi lengkap mengenai tempat kulinernya, yuk simak ulasan JadiLaper berikut!

Baca juga: Rekomendasi 5 Restoran Enak di Cikini, Cocok Didatangi Bareng Teman!

Wisata Kuliner BSD Tangerang Terfavorit

Ilustrasi Wisata Kuliner BSD Tangerang. (Sumber: Unsplash)

Bumi Serpong Damai atau disingkat dengan BSD menjadi tempat yang sudah tidak asing, khususnya bagi masyarakat Tangerang. Tempat wisata kuliner favorit di BSD sangat beragam dan ada beberapa yang bisa dikunjungi bersama keluarga, di antaranya:

Istana Nelayan

Salah satu tempat wisata kuliner di BSD Tangerang yang wajib dikunjungi, yaitu Istana Nelayan. Istana Nelayan sendiri merupakan restoran yang memiliki tempat besar dengan pilihan tempat duduk lesehan atau kursi dan uniknya terdapat area meja yang menyerupai kapal perahu.

Tak heran, Istana Nelayan menjadi restoran favorit karena terdapat ruang karaoke yang bisa digunakan untuk berkumpul bersama teman atau keluarga. Bahkan, Istana Nelayan juga memiliki playground yang dilengkapi mainan dan patung berbentuk hewan serta sewa becak mini untuk anak-anak bermain. 

Kuliner Ocean Food (Ocean Park)

Ocean Food yang berada di depan Ocean Park BSD adalah salah satu tempat kuliner favorit dimana merupakan food court outdoor. Di tempat makan ini, kamu bisa memilih berbagai menu sajian, mulai dari resto makanan Jepang, sate taichan, Chinese food, hingga seblak.

Tak kalah menarik, Ocean Food juga menyediakan live music dengan jam operasional dari pukul 11 siang hingga 10 malam sehingga cocok bagi kamu yang ingin mengadakan family gathering atau hangout.

Pasar Modern BSD City

Untuk menikmati kuliner di Pasar Modern BSD, kamu bisa datang pada saat malam hari. Pasalnya, tempat yang berada di Jalan Letnan Sutopo, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang ini buka mulai pukul 6 sore.

Pasar Modern BSD sendiri sempat viral di media sosial sehingga pastikan untuk datang lebih awal agar tidak antre, terutama bagi kamu yang berniat berburu kuliner. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai kedai makanan yang bisa dicoba, mulai dari ayam taliwang, seafood, hingga sate ayam.

Taman Jajan BSD

Selain Pasar Modern BSD, ada pula Taman Jajan yang merupakan tempat kuliner cukup populer. Lokasinya pun mudah dijangkau karena berdekatan dengan kolam renang sektor 1.3 dan berada di pinggir jalan.

Untuk jam operasionalnya, Taman Jajan BSD dimulai dari pukul 8 pagi hingga 10 malam. Saat berkunjung ke tempat ini, kamu dapat menemukan berbagai jenis kedai makanan, seperti mie ayam, bakso, seafood, gado-gado, dan soto.

Gubug Makan Mang Engking

Apabila ingin menikmati kuliner di tempat makan dengan konsep pedesaan, Gubug Makan Mang Engking bisa jadi pilihan yang tepat. Tempat makan satu ini berada di Jalan BSD Raya Utama, Samporan, Kecamatan Cisauk, Tangerang.

Gubug Makan Mang Engking memang mengusung konsep saung-saung sehingga terasa seperti berada di area pedesaan. Di samping itu, menu yang disajikan pun makanan khas sunda dan seafood yang tentunya memiliki cita rasa nikmat sembari ditambah pemandangan kolam ikan di bawah saung.


Itu dia beberapa tempat wisata kuliner BSD Tangerang dengan lokasi mudah dijangkau. Apabila masih bingung dan menghindari waktu tersita karena mencari tempat, segera kunjungi wisata kuliner di BSD saja ya!

Baca juga: 5 Rekomendasi Restoran Ayam Bakar Terpopuler di Jakarta

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp