Resep Tahu Walik dengan 3 Bahan, Cocok untuk Ide Jualan!

Ilustrasi resep tahu walik. (Sumber: iStock)

Daftar Isi

Ingin memulai bisnis kuliner tapi bingung mau jualan apa? Resep tahu walik ini pasti cocok sekali untuk ide jualan, lho!

Tahu Walik adalah salah satu camilan favorit masyarakat yang berasal dari Banyuwangi. Dalam bahasa Indonesia, kata ‘walik’ sendiri artinya adalah ‘balik’. Nama ini didapat karena dalam proses pembuatan Tahu Walik, tahu dibelah dan dibalik terlebih dahulu sehingga bagian kulitnya berada di dalam. Setelah diberi isian aci, tahu kemudian digoreng hingga kering dan renyah.

Tak perlu khawatir! Hanya memerlukan 3 bahan saja untuk membuat tahu walik ini. Dengan menggunakan bahan-bahan ekonomis, dijamin resep ini cocok sekali untuk dijual agar raih banyak cuan! Apalagi, rasanya yang super gurih sudah pasti digandrungi berbagai kalangan.

Penasaran dengan cara membuatnya? Tanpa berlama-lama, mari simak bersama resep tahu walik berikut ini!

Baca juga: Resep Tahu Petis Semarang, Pedasnya Bikin Lidah Terbakar

Resep Tahu Walik

Sebelum mulai memasak, kamu perlu menyiapkan 3 bahan utama untuk membuat camilan khas Banyuwangi ini. Selain itu, tentunya ada beberapa bahan lain yang dibutuhkan sebagai bumbu pelengkap.

Bahan-bahan

  • 20 buah tahu pong/tahu sumedang
  • 250 gram tepung tapioka
  • 3 batang daun bawang, iris halus
  • 3 siung bawang putih, memarkan
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk sesuai selera
  • Air putih

Cara memasak tahu walik

  1. Pertama, belah tahu pong kemudian balik hingga kulit berada di dalam. Sisihkan.
  2. Untuk menyiapkan adonan aci, didihkan air terlebih dahulu. Tambahkan bawang putih yang sudah dimemarkan.
  3. Sambil menunggu air mendidih, siapkan tepung tapioka di dalam sebuah wadah. Beri irisan daun bawang, garam, lada, dan kaldu ayam bubuk.
  4. Setelah air mendidih, tuangkan air ke dalam wadah berisi tepung tadi perlahan-lahan. Aduk hingga adonan transparan. 
  5. Lalu, tambahkan kembali tepung tapioka. Uleni dengan tangan, namun jangan sampai terlalu kalis. Gunakan sarung tangan plastik dan hati-hati karena adonan masih panas.
  6. Langkah selanjutnya, ambil satu sendok adonan dan taruh ke dalam tahu pong. Lakukan hingga tahu habis.
  7. Goreng tahu di minyak panas. Masak hingga kecoklatan dan bagian luarnya renyah dan garing. Angkat dan tiriskan
  8. Tahu walik siap disajikan selagi hangat!

Kamu juga bisa menyesuaikan resep di atas dengan mencampurkani daging ayam giling ke dalam adonan. Namun, hanya menggunakan aci sebagai isiannya juga tak kalah lezat jika kamu ingin tetap ingin menghemat modal.

Selain itu, kamu juga bisa menyajikan tahu walik dengan sambal kecap, lho! Dijamin, sensasi makan camilan yang satu ini semakin nikmat. Yuk, ikuti resep sambal kecap di bawah ini!

Resep Sambal Kecap untuk Tahu Walik

Bahan-bahan

  • 4 siung bawang merah, iris halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • Cabai rawit secukupnya, iris sesuai selera
  • Kecap manis

Cara membuat Sambal Kecap

  1. Pertama, siapkan wadah untuk sambal. Masukan semua bahan yang sudah diiris dan dicincang.
  2. Tambahkan kecap sesuai selera. Aduk hingga rata.
  3. Sambal kecap siap disajikan bersama tahu walik!


Itulah resep tahu walik beserta sambal kecap yang cocok sekali untuk ide jualan. Bagaimana, Sobat Laper? Tertarik untuk mencobanya? Yuk, mulai persiapkan bahan-bahannya dan selamat memasak!

Baca juga: Resep Pepes Tahu Jamur untuk Menu Makan Siang

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp