Resep Milk Bun Thailand yang Viral di Tiktok, Super Lembut dan Bikin Nagih!

resep milk bun Thailand

Daftar Isi

Resep milk bun Thailand tengah diperbincangkan di media sosial, terutama para pecinta camilan manis. Ya, roti susu Thailand ini berisi krim manis yang ditaburi dengan susu bubuk di bagian atasnya.

Di Bangkok, Thailand sendiri, kamu bisa membeli milk bun di toko dengan kemasan dalam wadah aluminium foil dan ditutup plastik tembus pandang. Jika tak ada waktu pergi ke Thailand, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah lho! Penasaran? Berikut resep milk bun yang bisa diikuti.

Baca juga: Resep Kue Keranjang Imlek, Lezat dan Mudah Dibuat Sendiri!

Resep Milk Bun Thailand yang Simple

Ilustrasi Resep Milk Bun Thailand. (Sumber: Unsplash)

Apabila ingin membuat milk bun ala Thailand, salah satu hal terpenting yang harus diketahui adalah tangzhong. Tangzhong disebut sebagai teknik untuk membuat roti dengan hasil yang lebih lembut dibandingkan roti lainnya.

Karena itu, api yang digunakan saat proses memasak dengan teknik tangzhong, yaitu medium-high atau sedang-tinggi. Sebelum membuat milk bun Thailand, ada beberapa bahan utama yang perlu dipersiapkan, antara lain sebagai berikut:

Bahan Utama Membuat Milk Bun

  • 250 gram tepung terigu protein sedang.
  • 60 gram gula pasir.
  • 2 sdm susu bubuk.
  • 125 ml air mineral dingin.
  • 1 ½ sdt ragi instan.
  • ½ sdt garam.
  • 2 sdm margarin.

Bahan untuk Membuat Tangzhong

  • 100 ml air mineral.
  • 20 gram tepung terigu.

Bahan Taburan Milk Bun

  • 20 gram susu bubuk.
  • 20 gram tepung jagung.

Bahan untuk Diplomat Cream

  • 25 gram tepung jagung.
  • 150 ml susu cair.
  • 60 gram gula pasir.
  • ½ sdt pasta vanili.
  • 1 butir kuning telur.
  • 50 gram krim bubuk yang dikocok dengan 100 ml air dingin.

Langkah Pembuatan Milk Bun Thailand

  • Untuk membuat isiannya, panaskan tepung jagung, gula pasir, susu cair, dan pasta vanili di dalam wajan anti lengket. Aduk-aduk adonan dan masak hingga mendidih.
  • Jika sudah, matikan api kompor kemudian masukkan kuning telur, dan aduk dengan cepat.
  • Selanjutnya, nyalakan kembali api kompor lalu panaskan adonan isi sampai meletup-letup. Angkat adonan yang sudah mendidih dari kompor dan biarkan dingin.
  • Apabila sudah dingin, masukkan krim kocok, aduk, dan sisihkan.
  • Saat membuat taburannya, cukup campurkan susu bubuk dan tepung jagung. Aduk-aduk sampai merata.
  • Kemudian, panaskan tepung terigu dan air di panci untuk bahan tangzhong. Aduklah adonan hingga mengental, lalu biarkan dingin.
  • Setelah selesai, barulah membuat rotinya dengan mencampurkan tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, dan ragi instan untuk kemudian diaduk.
  • Tuanglah tangzhong ke campuran adonan tersebut dan aduk sembari tuang air es perlahan sampai adonan menjadi kalis.
  • Lalu, tambahkan margarin dan garam untuk diuleni hingga adonan lentur. Diamkan adonan selama kurang lebih 40 menit sampai bentuknya mengembang dua kali lipat.
  • Langkah berikutnya, tekan adonan agar kempis dan bagi menjadi beberapa bagian dengan berat masing-masing 30 gram lalu bulatkan. Biarkan adonan selama 30 menit sampai mengembang.
  • Taburkan campuran bahan taburan ke permukaan roti kemudian panggang di oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama lima menit.
  • Kurangi suhu oven menjadi 170 derajat Celcius dan panggang kembali selama 10 menit. Keluarkan roti dari dalam oven.
  • Terakhir, sobek permukaan atas roti dan isi dengan diplomat cream. Taburi permukaan atas roti dengan bahan taburan.


Itu dia resep milk bun Thailand yang wajib dicoba sendiri di rumah karena cukup mudah dibuat. Jika ingin coba berbagai resep kue atau roti lainnya, cek selalu artikel terbaru di laman JadiLaper ya!

Baca juga: Resep Corndog Sederhana, Isi Mozzarella Jadi Makin Nikmat!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp