Penting Diketahui, Ini 6 Manfaat Rutin Konsumsi Gandum Bagi Kesehatan Tubuh

manfaat rutin konsumsi gandum

Daftar Isi

Manfaat rutin konsumsi gandum bisa didapatkan, terutama untuk kesehatan organ tubuh, loh! Gandum sendiri merupakan salah satu jenis biji-bijian yang telah lama dikenal dan digunakan sebagai bahan pokok makanan di berbagai belahan dunia.

Karena itu, banyak yang memasukkan gandum ke dalam list menu harian menyehatkan. Lalu, apa saja manfaat dari rutin mengonsumsi gandum? Jika ingin tahu lebih lengkap terkait manfaatnya, berikut pembahasan JadiLaper!

Baca juga: Simak, Ini 7 Manfaat Konsumsi Sayuran Hijau untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Rutin Konsumsi Gandum yang Perlu Diketahui

Ilustrasi Manfaat Rutin Konsumsi Gandum. (Sumber: Pixabay)

Gandum merupakan salah satu bahan makanan populer yang bisa disantap saat sarapan maupun makan malam. Adapun beberapa manfaat yang bisa diperoleh berkat rutin mengonsumsi gandum, antara lain sebagai berikut:

Bantu Melancarkan Pencernaan

Gandum dikenal kaya akan serat, terutama dalam bentuk serat larut dan tidak larut. Serat larut dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah serta mengurangi risiko penyakit jantung.

Di sisi lain, serat yang tak larut akan membantu mencegah sembelit dan menjaga kesehatan saluran pencernaan. Jika kamu rutin mengonsumsi gandum, maka kebutuhan harian serat dapat terpenuhi dan mampu menjaga kesehatan sistem pencernaan.

Manfaat Rutin Konsumsi Gandum, Kontrol Berat Badan

Manfaat lain dari rutin mengonsumsi gandum adalah bisa membantu mengontrol berat badan sehingga tidak mengalami obesitas. Ya, serat yang ada di dalam gandum juga dapat membantu mengontrol berat badan.

Bahkan, serat juga akan memberi rasa kenyang lebih lama sehingga dapat mengurangi keinginan untuk makan camilan atau makanan berkalori tinggi di antara waktu makan. Dengan begitu, konsumsi gandum bisa membantu dalam program penurunan berat badan dan menjaganya tetap ideal.

Tingkatkan Kesehatan Jantung

Selain menurunkan kadar kolesterol, konsumsi gandum secara rutin juga bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya dalam gandum.

Gandum diketahui mengandung senyawa seperti lignan dan betain yang terbukti memiliki efek positif pada kesehatan jantung. Dengan mengonsumsi gandum secara rutin, maka dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner dan hipertensi.

Dukung Kesehatan Kulit

Rutin mengonsumsi gandum bermanfaat untuk kesehatan kulit tubuh. Kandungan vitamin E serta zinc dalam gandum berperan penting dalam regenerasi kulit dan melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV.

Vitamin E merupakan antioksidan yang membantu melindungi sel-sel kulit dari kerusakan oksidatif. Sementara zin, dapat membantu dalam proses penyembuhan luka dan menjaga kesehatan kulit secara keseluruhan.

Manfaat Rutin Konsumsi Gandum, Tingkatkan Fungsi Otak

Gandum memiliki kandungan vitamin B kompleks, seperti thiamin, riboflavin, niacin, dan folat. Berbagai nutrisi dalam gandum ini berperan penting dalam menjaga fungsi otak serta sistem saraf.

Vitamin B kompleks juga bisa membantu dalam produksi energi di otak dan mendukung fungsi kognitif yang optimal. Karena itu, konsumsi gandum dapat membantu meningkatkan konsentrasi, memori, dan kemampuan belajar.

Dukung Kesehatan Tulang

Gandum mengandung mineral penting, berupa magnesium, fosfor, dan mangan yang berperan dalam kesehatan tulang. Magnesium diketahui bisa membantu dalam penyerapan kalsium ke dalam tulang.

Di samping itu, fosfor dan mangan berperan penting untuk pembentukan tulang dan pemeliharaannya. Jika gandum dikonsumsi secara rutin, maka dapat membantu mencegah osteoporosis dan menjaga kekuatan tulang seiring bertambahnya usia.


Itu dia beberapa manfaat rutin konsumsi gandum yang perlu dipahami, terutama jika berencana untuk memasukkannya ke dalam menu harian. Dengan menambahkan gandum ke dalam pola makan sehari-hari, maka bisa menjadi langkah yang bijak untuk mendukung kesehatan secara menyeluruh.

Baca juga: Simak, Ini 5 Manfaat Konsumsi Rumput Laut Bagi Kesehatan

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp