Intip Menu Wizzmie, Warung Mie Pedas Viral di Surabaya

Ilustrasi menu Wizzmie, mie pedas viral di Surabaya. (Sumber: fullstopindonesia.id)

Daftar Isi

Bukan Mie Gacoan, WizzMie jadi warung mie pedas yang viral di Surabaya dengan berbagai menu lezatnya. Pasti video betapa ramainya kedain ini sudah banyak seliweran di FYP TikTok kamu, kan?

Wizzmie menjadi salah satu tempat makan mie pedas yang baru buka sejak awal tahun 2022 lalu. Namun, kepopulerannya belum sirna hingga hari ini. Bisa dilihat betapa antusiasnya arek-arek Suroboyo dan sekitarnya untuk mengunjungi tempat hits ini.

Hal ini karena Wizzmie hadir dengan konsep warung yang menyuguhkan makanan enak sekaligus murah meriah. Selain itu, nuansa tempatnya pun sangat “POP” dengan nuansa warna ungu, hot pink, merah dan oranye. Terlihat modern untuk sebuah warung mie pedas sehingga menarik perhatian kaula muda.

Walaupun sudah banyak bertebaran warung mie pedas dengan konsep serupa, namun menu yang disuguhkan Wizzmie tak kalah dengan yang lainnya. Lalu, menu apa sajakah yang wajib di pesan ketika berkunjung ke Wizzmie?

Daripada penasaran, mari intip aneka menunya bersama-sama!

Baca juga: Penggemar Mie Bangladesh? Mari Mampir ke Warkop Ini!

Aneka menu di Wizzmie

Kamu akan puas bersantap di Wizzmie karena warung ini menyediakan berbagai menu yang variatif. Mulai dari mie pedas dengan level, aneka dimsum, sushi, bahkan ada rice bowl juga! Yuk, bahas menunya satu-persatu!

Menu Mie di Wizzmie

Tentu saja bintang utama Wizzmie adalah aneka menu mie yang fenomenal. Kamu bisa pilih varian mie di sini, mulai dari Mie Goyang, Mie Disko, hingga Mie Manja.

Jika kamu pecinta mie pedas manis, kamu bisa pesan Mie Goyang seharga Rp9.500. Tersedia pula 3 level pedas yang bisa kamu pilih sesuai dengan jumlah cabainya. Mie dengan level teratas setara dengan 15 cabai.

Namun, bagi kamu yang tidak terlalu suka kecap, ada pilihan varian mie lainnya bernama Mie Disko yang dibanderol Rp8.500. Menu ini rasanya cenderung gurih dan tidak memakai kecap sama sekali. Tingkat kepedasannya pun tersedia hingga level 5 yang setara dengan 50 cabai!

Jangan khawatir kalau kamu bukanlah orang yang kuat makan pedas. Ada pilihan menu Mie Manja yang merupakan mie original tanpa pakai cabai sama sekali. Menu ini aman untuk anak kecil atau kamu yang tidak bisa makan pedas, ya. Satu porsi Mie Manja sendiri dihargai Rp8.500 saja, lho!

Rice Bowl

Tak hanya ada mie, kamu pun bisa menikmati aneka menu rice bowl yang ada di Wizzmie. Hal yang lebih mengejutkannya lagi, harga satu mangkoknya hanya dihargai Rp12.000 saja!

Selain ayam popcorn, topping yang digunakan pun cukup bervariasi dan kekinian, seperti sambal matah, teriyaki, blackpepper, dan lainnya. Ada pula add-on telur mata sapi yang bisa dipesan agar mangkokmu semakin lengkap.

Genk Sushi

Selain rice bowl, ada pula menu sushi untuk para sushi lovers. Tak kalah terjangkau, semua menu sushi di Wizzmie dihargai hanya sebesar Rp11.000 saja! Menu yang tersedia meliputi Retro Roll, Hip & Roll, Electric Roll, dan Rock & Roll.

Jika kamu ingin menyicipi side dish lainnya, kamu pun juga bisa memesan Chicken katsu, Spicy Chicken Wings, Chicken Karaage, dan Ebi Furai. Tenang saja, semuanya juga serba Rp11.000, kok!

Genk Dimsum

Jika masih ingin berbincang sambil menikmati kudapan lainnya, menu dimsum di Wizzmie juga wajib untuk dicicipi! Kamu bisa pilih varian apapun, mulai dari siomay, lumpia ayam, lumpia udang, ceker, udang keju, udang rambutan dan masih banyak lagi!

Jangan takut kantong bolong kalau jajan di Wizzmie, karena semua menu dimsum hanya dibanderol Rp9.000 saja! Jadi, silakan pesan sepuasnya, ya!


Itulah aneka menu Wizzmie, warung mie pedas viral yang ada di Surabaya. Wizzmee sendiri sudah buka di empat cabang, yang berada di alamat berikut ini:

  • Jl. Raya Jemursari 319
  • Jl. Raya Lidah Wetan No.19-21
  • Jl. Rungkut Asri Tengah no 48
  • Jl. Raya Sedati Gede 126-128

Jadi, jangan lupa mampir ke salah satu cabangnya, ya!

Baca juga: Waroeng Uncal Gemparkan Bogor dengan Mie Jeubew!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp