Tips Bikin Nasi Tumpeng Anti Ambyar dan Kerucut Sempurna

Ilustrasi tips bikin nasi tumpeng. (Sumber: Kompas.com)

Daftar Isi

Megah dan mewah, nasi tumpeng haruslah cantik saat disajikan di acara-acara perayaan penting. Proses pembuatannya yang lumayan menguras waktu, bikin nasi tumpeng yang anti ambyar dan kerucut sempurna tidaklah mudah.

Membalikkan cetakan nasi tumpeng ke atas nampan seringkali membuat jantung berdebar. Pasalnya, peristiwa ini merupakan momen penentu apakah nasi tumpeng akan berhasil terbentuk saat cetakannya diangkat, atau malah sebaliknya.

Jika sebaliknya, alhasil nasi tumpeng roboh dan bentuknya tidak karuan. Hal ini tentu akan jadi bencana bila benar-benar terjadi. Maka dari itu, simak tips bikin nasi tumpeng anti ambyar dan kerucut sempurna berikut ini!

Baca juga: Mengupas Manfaat Natto, Fermentasi Kedelai yang Viral!

Gunakan beras pulen

Jangan pakai beras pera untuk nasi tumpeng! Sebelum membuat nasi tumpeng, siapkanlah beras berkualitas yang wangi dan pulen. Kalau tidak, otomatis nasi akan retak dan mudah roboh saat cetakan nasi diangkat.

Nasi pulen mempunyai tekstur yang lebih lembut dibandingkan dengan nasi perak. Dengan begitu, nasi akan mudah menyatu saat dicetak. Hasil akhirnya pun akan berbentuk kerucut yang bagus.

Tak sedikit orang yang juga mencampurkan beras putih dengan beras ketan. Beras ketan membuat hasil akhir nasi tumpeng berbentuk kerucut sempurna. Gunakanlah rasio 1:10, dengan 1 cangkir beras ketan dan 10 cangkir beras putih.

Olesi margarin pada cetakan nasi tumpeng

Agar nasi tidak lengket, olesi cetakan dengan margarin juga bisa dilakukan. Margarin sebagai pelumas akan membuat nasi tidak menempel dan bentuknya mulus saat cetakan di angkat. 

Tidak hanya sebagai pelumas, margarin juga menambahkan aroma untuk nasi tumpeng agar semakin harum. Pakai daun pisang yang dibentuk kerucut di ujung cetakan juga salah satu trik jitu untuk membuat nasi tumpeng berujung lancip.

Padatkan nasi

Ilustrasi nasi pulen untuk tumpeng

Jangan asal memasukkan nasi ke cetakan. Nasi harus dipadatkan sehingga nantinya nasi tumpeng jadi retak dan mudah roboh. Dengan begitu, nasi juga akan berbentuk cantik nantinya.

Namun, jangan juga terlalu memadatkan nasi dengan sekuat tenaga. Padatkan secukupnya agar bulir-bulir nasi tetap utuh dan tidak hancur. Tekstur nasi yang seperti itulah yang bisa dikatakan bagus.

Perlu diingat, ketika dimasukkan ke dalam cetakan nasi haruslah sudah dalam keadaan dingin. Jika tidak, nasi tumpeng akan mudah basi. Taruhlah nasi di wadah lebar dan kipasilah hingga uap panasnya hilang.


Itulah tips bikin nasi tumpeng anti ambyar dan kerucut sempurna. Dengan menerapkan tips di atas, kamu nggak perlu takut lagi nasi tumpengmu akan gagal. Pakailah juga sarung tangan plastik saat membuat nasi tumpeng agar tetap higienis, ya!

Baca juga: Tips Membuka Cangkang Tiram dengan Benar

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp