Tips Membuat Bekal Makanan Anti Ribet

tips membuat bekal oleh jadilaper.com

Daftar Isi

Pandemi corona sudah melanda lebih dari 1 tahun di Indonesia. Di tahun 2021 ini, mulai banyak terjadi penyesuaian untuk era New Normal. Salah satunya penyesuaian jam kerja dan sekolah. Beberapa bidang pekerjaan sudah menerapkan semi WFO (Work From Office). Nah, untuk itu, kamu juga harus tetap memperhatikan kesehatan dan asupan gizi. Sebab tidak akan pernah ada yang tahu perihal kebersihan makanan yang mungkin dikonsumsi oleh kita diluaran sana. Untuk mengantisipasi hal ini, maka kamu dapat membuat bekal makanan untuk dibawa! Kebanyakan orang malas membawa bekal makan karena terkesan ribet dan tidak punya banyak waktu untuk menyiapkannya.

Oleh sebab itu, berikut ini adalah tips membuat bekal makanan anti ribet yang bisa kamu siapkan sendiri. Yuk, simak!

Telur dan Oseng-oseng Daging Giling

Untuk memenuhi asupan gizi, kamu dapat memilih prodk daging dan telur. Contohnya adalah membuat daging oseng dengan telur ceplok.

Menu bekal makan siang ini sangat praktis dan mudah. Berikut adalah bahan-bahan yang perlu kamu siapkan:

  • Daging sapi/kornet
  • Bawang bombay, bawang merah, dan bawang putih
  • Lada
  • Penyedap rasa
  • Garam
  • Saus tiram
  • Telur utuh

Nah, semua bahan tersebut dapat dicampur dan tinggal dioseng-oseng sampai matang dengan sedikit minyak, supaya tidak menimbulkan kolesterol. Kecuali untuk telur, dapat dipisah karena akan diceplok mata sapi. Untuk membuat telur ceplok mata sapi, kamu dapat memilih menggunakan minyak atau margarin. Setelah itu taburi sedikit saja garam. Setelah lauk pauknya matang, kamu tinggal mengambil beberapa siuk nasi hangat, dimasukan ke wadah. Lalu taruhlah daging cincang dan telur diatasnya. Mudah dan cantik sekali, bukan?

Baca Juga: Siap Sekolah dengan Menu Bekal dari Bunda

Tips Bekal Bibimbap atau Nasi Khas Korea

Bosan dengan bekal makanan dari resep Indonesia? Nah kamu juga dapat mencoba masakan korea untuk bekal makanmu, lho! Tidak usah khawatir, karena bekal makanan korea juga ada yang simple dan anti ribet. Salah satunya adalah nasi campur atau Bibimbap.

Bekal makanan ini sangat cocok untuk memnuhi keseimbangan gizi kamu, terutama di masa pandemic dan cuaca yang sering berubah-ubah. Untuk membuat Bibimbap, kamu perlu menyiapkan nasi hangat. Lalu untuk lauknya, kamu dapat merebus sayuran-sayuran seperti bayam, wortel, dan tauge. Sebagai tambahan protein, kamu dapat menambahkan telur mata sapi diatasnya. Jangan lupa siapkan daging sapi yang ditumis dengan kecap atau jamur tiram. Supaya makin mantap, kamu dapat menambahkan pasta cabai gochujang.

Baca Juga: 4 Tips Membuat Menu Sarapan Mudah dan Anti Ribet!

Tamagoyaki

Kalau tadi sudah korea, selanjutnya adalah resep bekal makanan ala Jepang. Jepang memang dikenal luas dengan masyarakatnya yang disiplin. Kedisiplinan ini juga diterapkan dalam hal makanan. Sehingga masyarakat jepang senang membawa bekal makanan mereka sendiri agar lebih higienis dan tidak perlu mengantri sehingga lebih tepat waktu.

Nah, salah satu bekal makan khas jepang yang bisa kamu coba buat adalah Tamagoyaki. Tamagoyaki adalah telur dadar atau omelet yang digulung lalu dipotong-potong. Untuk isi kocokan telur, kamu dapat memasukan bahan tambahan seperti daging, ayam, sosis, kornet, bakso. Atau juga sayuran seperti kentang, wortel, dan daun bawang. Sehingga bekal ini walaupun simple tapi mengenyangkan.

Tips Bekal Ayam Tumis Kecap

Menu tumisan memang selalu jadii bahan andalan. Bukan hanya sayuran, berbagai macam tumisan seperti tumis ayam juga dapat kamu pilih untuk bekal makanmu.

Nah, jika kamu ingin membuat tumis ayam, ada beberapa bahan sederhana yang harus kamu siapkan. Berikut adalah bahan-bahannya:

  • Dada ayam
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Cabai merah
  • Tomat
  • Bawang daun
  • Bawang bombay
  • Kecap
  • Penyedap rasa
  • Garam.

Nah, bahan-bahan tadi cukup ditumis dengan menggunakan sedikit minyak. Lalu aduk-aduk dan tambahkan kecap sampai warnanya menjadi cokelat berkilau. Jika sudah, selanjutnya bisa kamu tarut di wadah. Kamu juga bisa melengkapinya dengan tempe goreng atau irisan telur dadar. Mudah bukan?

Baca Juga: Ide Masakan Mudah dan Murah ala Anak Kos

Nah, itu dia beberapa tips membuat bekal makanan anti  ribet dan tentunya sehat! Jangan lupa pastikan komposisi 4 sehat 5 sempurna di bekal makanan harian kamu, ya!

Tips bekal makan diatas bisa kamu gunakan untuk brunch (breakfast – lunch) atau untuk makan siang. Supaya gizi semakin lengkap, kamu juga dapat membawa potongan buah-buahan.  Semoga bermanfaat, ya!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp