Resep Cilok Saus Kacang, Disantap Dingin Tetap Enak dan Empuk!

resep cilok saus kacang

Daftar Isi

Resep cilok saus kacang banyak dicari karena menjadi camilan yang digemari semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Cilok atau aci dicolok sendiri merupakan jajanan khas Jawa Barat yang murah meriah.

Namun, terkadang cilok yang dijual oleh pedagang pinggir jalan terasa keras, terutama jika sudah dingin. Lalu, bagaimana resep cilok yang tetap enak dan empuk meski dimakan dalam kondisi dingin? Jika penasaran dengan cara pembuatannya, berikut ulasan lengkap JadiLaper!

Baca juga: Resep Karaage Pedas Manis, Cocok Jadi Menu Bekal ke Kantor!

Resep Cilok Saus Kacang yang Mudah Dibuat

Ilustrasi Resep Cilok Saus Kacang. (Sumber: IDNTimes)

Perlu diketahui, jajanan khas Jawa Barat kebanyakan menggunakan tepung kanji atau tapioka, seperti cimol, cilok, hingga seblak. Meski begitu, beberapa jajanan tersebut memiliki cita rasa gurih dan kenyal sehingga membuat siapa saja menjadi ketagihan.

Biasanya, cilok ditaruh di kantong plastik kemudian disiram dengan saus kacang atau tambahan sambal dan kecap. Jika ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, berikut resep yang bisa kamu ikuti.

Bahan Utama Cilok Saus Kacang

  • 200 gram tepung terigu.
  • 240 gram tepung tapioka.
  • 4 siung bawang putih yang sudah diparut.
  • 1 sdt garam.
  • ½ merica bubuk.
  • 1 sdm minyak sayur.
  • 1 sdm kaldu jamur.
  • 500 ml air.

Bahan untuk Membuat Saus Kacang

  • 100 gram kacang tanah yang disangrai lalu digiling halus.
  • 1 buah cabai merah keriting.
  • 1 siung bawang putih.
  • 1 sdt garam.
  • ½ sdt gula pasir.
  • 200 ml air.

Cara Pembuatan Cilok Saus Kacang

  • Langkah pertama, taruh tepung terigu di dalam panci lalu tambahkan bawang putih, kaldu jamur, garam, dan merica bubuk. Aduk-aduk bahan hingga tercampur rata.
  • Selanjutnya, tuangkan air secara bertahap dan aduk sampai adonan menyatu dengan sempurna..
  • Setelah itu, panaskan panci di atas api sedang sambil adonan terus diaduk hingga berubah menjadi menggumpal kental dan kalis.
  • Jika sudah, angkat dan pindahkan ke dalam baskom yang lebih besar.
  • Pada tahap ini, kamu bisa tambahkan tepung tapioka secara bertahap dan aduk-aduk sampai menjadi adonan kalis serta mudah dibentuk.
  • Ketika adonan sudah kalis, bentuk menjadi bola-bola sebesar bakso. Lumuri juga dengan sedikit tepung tapioka kering lalu sisihkan.
  • Kemudian, didihkan air secukupnya di dalam panci dan beri satu sendok makan minyak sayur yang sudah disiapkan.
  • Rebus bola-bola cilok sampai mengapung lalu angkat dan tiriskan. 
  • Untuk membuat saus kacang, kamu bisa memasukkan semua bahan yang sudah disiapkan sebelumnya menjadi satu kemudian aduk hingga rata.
  • Masak saus kacang sampai mendidih dan kental. Jika dirasa sudah matang, saus kacang pun bisa diangkat kemudian dinginkan.
  • Terakhir, kamu dapat menyantap cilok dengan menaruhnya di atas piring lalu siram saus kacang agar terasa semakin nikmat.

Itu dia resep cilok saus kacang yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah dengan bahan-bahan sederhana. Jika ingin mencari resep jajanan yang mudah, cek saja artikel terlengkap hanya di laman JadiLaper ya!

Baca juga: Resep Onion Ring Crispy, Cocok Jadi Lauk dan Camilan Ringan!

Share this post

Facebook
Twitter
WhatsApp