Belakangan ini, puding karamel menjadi dessert yang viral dan banyak dicari orang. Pencuci mulut yang lembut ini biasanya ditemui di berbagai restoran dan cafe.
Teksturnya yang creamy dan rasanya yang manis membuat puding ini cocok disantap setelah menyantap makanan berat. Pasti kamu akan ketagihan dengan betapa lembutnya puding karamel ini karena langsung meleleh di mulut saat menyantapnya.
Menggunakan telur sebagai bahan utamanya, pantas saja jika puding karamel ini sungguh lumer. Tak heran kalau kamu ketagihan dan ingin menyantapnya terus-menerus.
Agar bisa menyantapnya lebih puas, kamu bisa membuatnya sendiri, lho! Tak perlu langkah yang sulit, kamu hanya memerlukan alat pengukus untuk bisa memasak puding ini. Berikut JadiLaper bagikan resep puding karamel yang lembutnya bikin meleleh! Yuk, simak!
Resep Puding Karamel
Sebelum membuat, mari persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu. Menggunakan bahan-bahan sederhana, berikut ini adalah daftarnya:
Bahah-bahan
- 4 sdm gula pasir
- 100 ml air panas
- Bahan puding:
- 400 ml susu UHT plain
- 5 sdm gula pasir
- 1 butir telur
- 3 kuning telur
- 1/2 sdt vanilla bubuk
- 1/4 sdt garam
Cara membuat puding karamel
- Langkah pertama, siapkan saus karamel dengan melelehkan gula pasir dan air. Aduk hingga mencair dan teksturnya mengental.
- Pastikan untuk selalu diaduk agar gula tidak mengkristal. Setelah gula mencair dengan sempurna, tuang ke dalam wadah. Lalu, masukkan ke dalam kulkas.
- Sementara itu, siapkan adonan pudingnya. Kocok telur yang sudah diberi gula pasir, vanilla bubuk, dan garam. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Setelah itu, tuang susu ke dalam panci. Kemudian, panaskan susu namun jangan sampai mendidih. Masak hingga hangat-hangat kuku.
- Selanjutnya, tuangkan susu ke campuran telur sambil diaduk hingga rata.
- Siapkan cetakan dan tuang adonan puding ke dalamnya.
- Siapkan pula dandang atau alat pengukus. Isi dengan air dan biarkan mendidih.
- Setelah siap, letakkan adonan puding yang sudah dicetak ke dalamnya. Kukus selama 20-30 menit,
- Jika teksturnya sudah agak padat, tandanya puding sudah matang.
- Angkat puding, lalu beri siraman sirup karamel yang sudah dibuat ke atasnya.
- Puding karamel siap disantap!
Dengan mengikuti resep di atas, kamu bisa membuat puding karamel dalam jumlah banyak dengan harga yang lebih terjangkau. Kamu bisa menikmati dessert manis ini bersama dengan keluarga di rumah. Jadi, selamat mencoba resepnya!