Selain melakukan perwatan wajah, menu sarapan sehat juga penting untuk membuat wajah bebas dari jerawat. Dengan begitu, wajah jadi cantik berseri tanpa kehadiran jerawat membandel.
Sering muncul tiba-tiba, jerawat merupakan masalah kulit wajah yang membuat seseorang jadi tak percaya diri. Jika tidak melakukan perwatan wajah dan tidak menjaga pola maka, peradangan bisa jadi semakin buruk.
Perawatan wajah yang dilakukan merupakan upaya yang dilakuan untuk mencegah pertumbuhan jerawat dari luar. Sementara, menerapkan pola makan sehat juga baik dilakukan untuk menjaga kulit wajah dari dalam.
Bagi kamu yang ingin mulai menjalani pola hidup baru, cobalah ide sarapan sehat untuk wajah bebas jerawat ini. Dilansir dari laman Healthline, berikut adalah menu sarapan sehat khusus untukmu!
Baca juga: Inilah 4 Manfaat Sarapan untuk Kesehatan, Jangan Diabaikan!
Nasi Merah, Ide Sarapan yang Sehat
Nasi merah sudah sering dikenal sebagai pengganti nasi putih yang sehat. Kaya akan serat, jenis nasi yang satu ini juga mengandung vitamin B, magnesium, protein, dan juga antioksidan.
Kandungan tersebut merupakan kumpulan nutrisi yang baik untuk membatu menjaga kesehatan kulit dan rambut. Vitamin B juga bermanfaat untuk mengurangi stres yang dialami kulit.
Selain itu, beras merah juga mampu mengatur tekanan hormon dalam tubuh yang memicu timbulnya jerawat. Agar lebih nikmat, nasi merah nikmat dipadukan dengan sayuran dan daging tanpa lemak, ya!
Ubi Jalar
Selain nasi merah, ubi jalar bisa menjadi ide sarapan sehat untuk wajah bebas dari jerawat. Mengandung segudang vitamin dan mineral, ubi mampu meredakan jerawat yang meradang.
Kandungan yang paling penting dalam ubi adalah retinol, yaitu turunan vitamin A yang berfungsi untuk mengobati jerawat. Vitamin A berperan untuk mencegah kulit dari peradangan hingga mengatasi pori-pori wajah yang tersumbat.
Pepaya untuk Mengurangi Jerawat
Sarapan buah termasuk pepaya juga bisa menjadi salah satu menu sarapan yang sehat. Selain bisa memperlancar sitem pencernaan, buah yang satu ini juga baik untuk meredakan jerawat pada wajah.
Pepaya mampu mengobati jerawat secara alami tanpa bahan kimia. Kandungan yang ada di dalam pepaya ini mengandung anti-inflamasi yang mampu mengurangi peradangan pada kulit.
Salmon
Tak hanya rasanya yang lezat, ikan salmon mengandung sekitar 25 gram protein per 100 gram. Tak hanya itu, ada pula kandungan omega-3 yang diandalkan untuk menjaga kesehatan kulit.
Bagi yang mengalami masalah jerawat pada kulit, salmon baik dikonsumsi untuk meredakan peradangan. Selain itu, kandungan di dalamnya juga mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari.
Kembang kol baik untuk wajah bebes jerawat
Mengandung asam amino atau yang disebut sebagai histidine, sayuran yang satu ini dikenal dengan berbagai manfaat. Histidine sendiri berfungsi untuk mencegah sinar UV yang merusak kulit.
Selain itu, adapun klandungan vitamin B6, C, dan K yang dapat membantu kesehatan kulit wajah dan masalah jerawat secara alami. Agar lebih nikmat dikonsumsi, kembang kol bisa dijadikan hidangan sop, capcay, atau sayur kukus untuk menu sarapan yang sehat.
Itulah 5 ide sarapan sehat untuk wajah bebas jerawat yang bisa mulai kamu terapkan. Yuk, mulai ubah pola makanmu demi mendapatkan kulit sehat dan berseri!
Baca juga: Tempat Sarapan Enak di Semarang, Jangan Lupa Mampir!